Kondisi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tamangapa Antang Makassar, Jumat (19/2/2016).

Sekdis DPK Makassar Sebut TPA Tamanggapa Melanggar

Selasa, 13 Desember 2016 | 17:28 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Sekretaris Dinas Pertaman dan Kebersihan Kota Makassar, Agus Jaya Sarif mengungkapkan bahwa saat ini sampah yang masuk di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah Tamanggap sekitar 1000 hingga 1200 Ton perhari.

Hal ini diungkapkan Agus saat menjadi pembicara sosialisasi Perda nomor 4 tahun 2011 tentang pengelolaan sampah yang diinisiasi oleh Sub Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Sekwan) di Grang Immawan Hotel, Jl Pangayoman, Makassar, Selasa (13/12/2016).

pt-vale-indonesia

“Sampah yang masuk di TPA Tamanggapa saat ini itu mencapai 1000 sampai 1200 Ton perhati dengan luas lahan yang kita miliki itu sudah tidak mencukupi lagi,” kata Agus.

Akibat volume sampah yang mengakibatkan over kapasitas, bahkan sampah telah masuk hingga kelahan warga. Olehnya, kata Agus perlu untuk dilakukan pemilahan sampah untuk mengurangi volume sampah.

“Jadi sampah sekarang itu sudah masuk diwilayahnya orang, kemarin kita sempat diprotes oleh pemilik lahan. Jadi kalau memang tidak ada pemilahan kita ini akan kewalahan,” pungkasnya.

Halaman: