Rektor Unhas Jamin Tak Ada Kenaikan SPP Meski Berstatus PTN-BH

Senin, 16 Januari 2017 | 11:00 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Degina Adenesa  - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas), Prof Dwia Aries Tina Pulubuhu menjamin tidak ada kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) ditahun ini meskipun status Unhas sudah menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH).

“Saya garansi tahun ini kita tidak naikkan UKT atau SPP di tahun ini,” ujarnya, Senin (16/1/2017).

pt-vale-indonesia

Ia mengatakan hal tersebut disebabkan mayoritas mahasiswa Unhas berasal dari Kawasan Indonesia Timur dengan kondisi ekonomi dibawah rata-rata.

“Ini karena rasa empati dan menyadari sebagian besar mahasiswa berasal dari kawasan timur Indonesia,” katanya.

Lebih jauh ia menjelaskan nantinya sumber keuangan Unhas tidak akan dibebankan pada mahasiswa melainkan pihaknya akan mencari sumber lain seperti kerjasama dengan stakeholder maupun penambahan sumber beasiswa.

Halaman: