#Pilkada Takalar
Syamsari Kitta Angkat Kasus Bayi Aliyah Penderita Gizi Buruk dalam Debat
Makassar, GoSulsel.com – Pasangan calon nomor urut dua Syamsari Kitta-Achmad Dg Se’re menyebutkan indeks pembangunan manusia (IPM) Takalar rendah dan angka kemiskinan tinggi.
“Berdasarkan data BPS 4 tahun terakhir, angka kemiskinan warga takalar sebanyak 27.000,” kata Syamsari Kitta, dalam debat pilkada, Rabu (25/1/2017).
Selain hal tersebut SK-HD juga kembali membahas mengenai kasus bayi Aliyah warga Takalar penderita gizi buruk yang dikembalikan dari rumah sakit akibat biaya.
“Segar diingatan kita bayi Aliyah penderita gizi buruk harus dikembalikan dari rumah sakit karena tidak mampu bayar,” ungkapnya.
Dalam pemaparan visi misi SK-HD mencanangkan program home care dan pengadaan rumah sakit bertaraf internasional.
“Home care akan menjadi program kami. Dokter akan datang ke rumah-rumah masyarakat. Rumah sakit internasional juga akan kami lakukan seperti di rumah sakit-rumah sakit di Makassar,” tutupnya.(*)