PLN Sebut Ranting Pohon Penyebab Listrik Padam di Bantaeng

Senin, 06 Februari 2017 | 15:40 Wita - Editor: Syamsuddin -

Bantaeng, GoSulsel.com – Hujan disertai angin kencang yang melanda beberapa daerah beberapa hari belakangan ini memicu sejumlah pohon tumbang dan menggangu jaringan listrik. PLN Bantaeng enggan menjadi bulan-bulan warga yang mengeluhkan listrik yang kerap padam.

Kepala Penertiban PLN Rayon Bantaeng, Safri mengatakan bahwa pemadaman listrik yang hampir terjadi setiap hari di Kabupaten Bantaeng disebabkan pohon yang menganggu jaringan listrik.

pt-vale-indonesia

“Jadi pemadaman yang terjadi bukan karena cuaca ekstream, tapi karena ranting pohon yang ada menggangu jaringan,” katanya, Senin (6/2/2017).

Menurut Safri pemadaman listrik yang berkepanjangan diakibatkan pihak Dinas Lingkungan Hidup Bantaeng yang tidak memberikan izin kepada pihak PLN melakukan pemangkasan ranting pohon.

“Mereka melarang petugas kami memagkas ranting. Sehingga setiap hari jaringan terganggu. Tapi kami sudah melakukan upaya tapi tetap tidak bisa jadi kita tidak bisa berbuat apa-apa,” terangnya.

Halaman: