
Makassar Dipilih Jadi Pusat Acara Kebangkitan Teknologi Nasional
Makassar, GoSulsel.com – Makassar akan jadi pusat kegiatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Haristek) yang jatuh pada Agustus mendatang.
Deputi SDM dan Iptek Kemenko Marintim, Safri Burhanuddin mengatakan Makassar dipilih karena kesiapannya dari segi infrastruktur.

“Kami memilih Makassar karena paling siap masalah transportasi, akomodasi dan infrastruktur dan tempat yang ideal,” ujarnya, Selasa (7/2/2017).
Selain itu ia mengatakan Makassar merupakan daerah kemaritiman, sesuai dengan tema yang diusung Haristek tahun ini.
“Kota Makassar menonjolkan kemaritiman tentu kita butuh perairan dan Makassar adalah tempat yang ideal,” jelasnya.
Pihaknya meminta Pemkot Makassar dapat mengorganisir seluruh masyarakat mengingat kegiatan tersebut merupakan agenda terbesar dan dihadiri oleh presiden RI
“Ini adalah pameran terbesar untuk memperlihatkan pengetahuan yang sudah kita dapatkan. Masyarakat harus terlibat jadi ini harus diorganisir,” pungkasnya.(*)