Lakukan Pengamanan Kapolri ke Bandara, Toko Terbakar di Jalan Sulawesi

Kamis, 09 Februari 2017 | 12:38 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Ahmad Syadiq - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Saat personil Polres Pelabuhan melakukan Pam jalur keberangkatan Kapolri, dari Novotel menuju Bandara Sultan Hasanuddin guna menghadiri suatu agenda di Ambon.

Bersamaan dengan hal itu, sebuah toko terbakar di Jl Sulawesi, Kamis (9/2/2017) dini hari tadi sekitar pukul 03:30 Wita. Toko tersebut adalah toko Variasi Sumber Mas milik seorang suku Tionghoa, Kong Amri Kandoli (55) alias Attung.

pt-vale-indonesia

Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Dicky Sondani membenarkan kejadian tersebut.

“Saat itu anggota sedang melaksanakan pengamanan pemberangkatan Bapak Kapolri menuju bandara,” ujar Dicky.

Kabid Humas Polda Sulsel ini juga mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, Toko berlantai 3 dengan barang yang ada di dalam berupa variasi mobil terbakar.

“Selain itu, ada juga 4 unit mobil serta 2 unit sepeda motor yang ikut terbakar,” ungkapnya.

Belum diketahui penyebab pasti kebakaran dan jumlah kerugian yang dialami pemilik. (*)


BACA JUGA