
Lantik Lembaga Adat, Danny Ingin Anak Muda Makassar Tak Gagap Budaya
Makassar, Gosulsel.com — Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto melantik Pengurus Lembaga Adat Destinasi Patonro di rumah jabatan Anging Mammiri, Minggu (12/2/2017).
Dalam pelantikan tersebut, Danny, sapaan akrab Ramdhan mengamanahkan Lembaga Adat Destinasi Patonro (LADP) mengawal sejarah Makassar.

“Makassar sarat dengan nilai sejarah, dan budaya. Keberadaan LADP harus mampu menjaga dan menanamkan nilai sejarah dan budaya Makassar kepada anak – anak kita,” ujar Danny.
Dengan membuat perpustakaan sejarah dan budaya, Danny berharap pahlawan nasional yang berhubungan dengan Makassar seperti Pangeran Diponegoro maupun tokoh dan pejuang asal tanah Bugis – Makassar seperti Sultan Hasanuddin, Andi Djemma Datu Luwu, Lasinrang, Datu Museng dan Maipa Deapati serta Abdullah Dg Sirua dapat diketahui oleh masyarakat luas.
“Kekhawatiran terbesar saat ini, generasi era 90 – an hingga 2000 – an cenderung teralinasi dari akar sejarah dan budayanya. Mereka tidak lagi mengenal kisah heroik dari para pejuang di daerah asalnya, ataupun karya sastra yang lahir dari sastrawan Bugis – Makassar yang karyanya bahkan dikagumi dunia seperti Epos I Lagaligo,” jelas Danny.
Sebuah video kolosal yang menampilkan perjuangan pasukan perang Kerajaan Gowa – Tallo mempertahankan Benteng Somba Opu dari gempuran armada perang VOC juga diperlihatkan pada pelantikan tersebut.