Balaikota Makassar.

LBH Makassar: Penghentian Kasus Penyerangan Balaikota Tak Berimbang

Senin, 06 Maret 2017 | 18:27 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Risal Akbar - Go Cakrawala

Makassar, Gosulsel.com – Ketua Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Kota Makassar, Haswandy A Mas, menilai, perdamaian antara Polda Sulsel dan Pemkot Makassar tak berimbang. Pasalnya, pihak Satpol PP sudah memasuki masa persidangan.

“Penghentian itu tidak imbang, Satpol sudah ada yang jalan (secara hukum) sementara polisi belum,” katanya.

pt-vale-indonesia

Menurutnya, perdamaian tersebut harusnya dibarengi dengan permohonan maaf dari Polda Sulsel ke Pemkot Makassar. Sebab, kejadian tersebut telah melecehkan pihak Pemkot Makassar. Sebab menurutnya, Balaikota merupakan simbol pemerintahan Kota Makassar.

“Secara etika harusnya perdamaian ini disertai dengan permohonan maaf Polri kepada Pemkot Makassar karena kewibawaan pemerintah Kota Makassar telah.

dilecehkan atas kasus tersebut,” kata dia.

Halaman:

BACA JUGA