Ini Harapan Supriansa Kepada SAR BPBD Soppeng
Soppeng, GoSulsel.com – Sebanyak 30 orang anggota SAR BPBD Soppeng mengikuti pelatihan di hotel Kayangan Watansoppeng selama 6 hari.
Tim SAR BPBD Soppeng bekerjasama BASARNAS Provinsi Sulawesi Selatan akan melakukan pelatihan dengan menerjunkan 5 pemateri diantaranya Darul, M Asykin, Ihksan, Afie dan Sudarmin, Selasa (18/04/2017).
Panitia Pelaksana, A Haeruddin, dalam laporannya mengungkapkan maksud dan tujuan pelaksanaan pelatihan bagi tim SAR BPBD Soppeng yakni merupakan bekal dan keterampilan untuk membentuk sikap dan mental yang tangguh bagi SAR BPBD soppeng dalam menghadapi segala bencana di Kabupaten Soppeng.
Wakil Bupati Soppeng, Supriansa, mengharapkan kegiatan pelatihan bagi SAR BPBD Soppeng mampu bertugas untuk rakyat dan masyarakat dan mampu menyelesaikan permasalahan yang terjadi terhadap masyarakat.
“Tim reaksi cepat dapat membantu pemerintah dan masyarakat,” ungkapnya.
Supriansa juga menyebut bahwa tim orange merupakan orang pilihan dalam melakukan pertolongan jika terjadi bencana sehingga nantinya akan dibekali ahli air, ahli pertukangan dan ahli listrik.
“Jangan pernah lelah dan mengeluh, di pundak kalian di bebankan membantu daerah yang terjadi bencana,” kilah Supriansa.
Pelatihan berlangsung di saksikan kepala pelaksana BPBD sSppeng, Pejabat Eselon III dan IV, Direktur RSUD Latemmamala dan para camat. (*)