Sebelas orang mahasiswa didampingi tiga orang dosen dari NHTV Breda University Belanda melakukan kunjungan ke kampus Politeknik (Poltekpar) Negeri Makassar,Jumat 21/4/2017).

Mahasiswa asal Belanda Berkunjung ke Poltekpar Makassar

Jumat, 21 April 2017 | 17:11 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Makassar,GoSulsel.com – Sebelas orang mahasiswa didampingi tiga orang dosen dari NHTV Breda University Belanda melakukan kunjungan ke kampus Politeknik (Poltekpar) Negeri Makassar,Jumat 21/4/2017).

Kunjungan tersebut dalam rangka mengikuti joint lecture yang dilakukan antara Poltekpar Negeri Makassar bersama dengan kampus asal Belanda tersebut.

pt-vale-indonesia

Kegiatan Joint Lecture tersebut difasilitasi oleh Swisscontact sebuah lembaga non profit (NGO) yang selama ini telah bekerjasama dengan Poltekpar Negeri Makassar.

Pihak dosen poltekpar makassar memberikan kuliah kepada mahasiswa NHTV Breda University sedangkan dosen NTHV Breda memberikan kuliah kepada mahasiswa politeknik Pariwisata Makassar.

Dalam kuliah tersebut NHTV Breda University diwakili oleh Sebastian Straatman yang membawakan kuliah umum dengan tema "Destination Holland" yang diikuti oleh 30 orang mahasiswa Poltekpar Negeri Makassar. Dosen dari Politeknik Pariwisata

Negeri Makassar diwakili oleh Buntu Marannu Eppang, Ph.D. (Ketua Program Studi manajemen Bisnis Perjalanan Wisata) membawakan kuliah dengan tema "Tourism Potential in South Sulawesi". &quot.

“Saya dan teman-teman belajar berbagai hal saat kuliah umum tadi. Kami diberitahu mengenai perbedaan wilayah-wilayah yang ada di Sulawesi Selatan dan apa yang menjadi atraksi pariwisata utamanya,”kata Buntu Marannu.

“Kami juga belajar tentang prespektif perencanaan pariwisata, yang mana hal tersebut dapat berguna bagi penelitian yang kami lakukan dengan harapan dapat memeberikan kontribusi bagi pengembangan kepariwisataan secara berkelanjutan di Toraja" Ujar Lauren Yoenaes salah seorang Mahasiswa NHTV Breda University, Belanda,” ujarnya.

Selain melakukan Joint Lecture diharapkan kedepannya NHTV Breda University bersama dengan Poltekpar Negeri Makassar dapat meningkatkan kerjasama seperti melaksanakan program Dual Degree, Pertukaran Mahasiswa dan Dosen, Penelitian Bersama, Publikasi Jurnal dan Menggelar Workshop Metodologi Penelitian.

Diakhir kegiatan mahasiswa NHTV Breda University melakukan tur keliling kampus didampingi oleh Mahasiswa Poltekpar Negeri Makassar.(*)


BACA JUGA