Pangkep Belajar Pengentasan Kemiskinan di Sidrap

Kamis, 27 April 2017 | 15:14 Wita - Editor: Syamsuddin -

Sidrap, GoSulsel.comSukses menjadi salah satu daerah dengan predikat kinerja tertinggi, Kabupaten Sidrap langsung menjadi daerah studi banding daerah lainnya. Salah satunya DPRD Kabupaten Pangkep. 

Dipimpin Ketua DPRD Pangkep HA Ilham Zainuddin, rombongan DPRD Pangkep berkunjung ke Sidrap. Hadir mendampingi Ketua DPRD Pangkep, Ketua Komisi I DPRD Pangkep, H Suhardi Syam.

pt-vale-indonesia

Kedatangan mereka untuk berbagi informasi terkait hasil penilaian Kementerian Dalam Negeri terkait evaluasi penyelenggaraan pemerintahan daerah tahun 2016.

“Sidrap menjadi salah satu daerah yang menerima penghargaan tertinggi. Makanya kita ingin belajar di Sidrap ini terkait apa yang telah di lakukan Bupati Sidrap sehingga berhasil meraih penghargaan itu,” kata Ketua DPRD Pangkep, HA Ilham Zainuddin, dalam kunjungan itu. 

Ilham menilai sangat tepat berguru di Sidrap sebab memang banyak kemajuan yang di raih Sidrap. Maka, tidak heran jika selama ini DPRD Pangkep memang sering berkunjung di Bumi Nene Mallomo itu. 

Bukan hanya kemajuan pembangunan, tapi pengentasan kemiskinan di Sidrap pun menjadi bahan belajar bagi legislator Pangkep ini. “Kami juga belajar mengatasi kemiskinan di Sidrap. Karena kami tahu Sidrap paling rendah angka kemiskinannya,” ujarnya.

Rombongan legislator asal Pangkep ini diterima Ketua Komisi I DPRD Sidrap, Umar Manong. Dalam penyambutannya, Umar mengaku bangga bisa menerima kunjungan dari DPRD Pangkep. 

“Ini sebuah kebanggaan dan kehormatan bagi kami bisa menerima kunjungan dari DPRD Pangkep. Insya Allah kita siap berbagi informasi,” ujar legislator Nasdem Sidrap ini. 

Umar mengaku siap memberikan informasi yang di butuhkan terkait objek kunjungan, termasuk informasi lainnya yang di butuhkan. Agar informasi yang diberikan bisa lebih jelas kata Umar, dalam kunjungan itu juga di hadirkan instansi terkait seperti Kabag Pemerintahan, Andi Safari Renata dan Kabag Organisasi, Nasruddin Waris. 

“Bersama kami ada instansi terkait yang bisa memberikan penjelasan lebih detail terkait informasi yang dibutuhkan dalam pelaksanaan dan kinerja pemerintah di Sidrap ini,” pungkasnya.(*)