Polsek Bontomarannu Gelar Penyuluhan Pencegahan Narkoba di SMPN 2 Bontomarannu

Senin, 13 November 2017 | 17:01 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Afrilian Cahaya Putri - GoSulsel.com

Gowa, GoSulsel.com — Bhabinkamtibmas Polsek Bontomarannu yang dipimpin Kanit Bimas Aiptu Dharso Imanullah melakukan penyuluhan di SMPN 2 Bontomarannu.

Mengingat maraknya kenakalan remaja dan tawuran di kalangan pelajar.

pt-vale-indonesia

Materi bimbingan yang dibawakan berisi cara pencegahan dari pergaulan tidak sehat, dan pencegahan Narkoba.

“Diharapkan pelajar agar menghindari pergaulan yang tidak sehat, karena hal tersebut dapat berdampak negatif bagi diri sendiri,teman yang tidak baik dapat mempengaruhi diri kita menjadi tidak baik, ajakan menggunakan narkoba, yang awalnya iseng-iseng lama kelamaan menjadi ketagihan, tentu saja kalau sudah demikian maka untuk keluar dari lingkungan tersebut maka akan sulit,” jelas Aiptu Dharso, Senin (13/11/2017).

Lebih lanjut, Aiptu Dharso mengatakan bahwa Pelajar dan pemuda menjadi sasaran empuk objek dari penggunaan zat adiktif tersebut. Daya pikir otak pelajar akan terganggu, bahkan menurunkan semangat belajarnya.

“Kita tau bersama bahwa Narkoba atau biasa disebut narkotika merupakan obat atau zat adiktif yang sangat berbahaya bila di salah gunakan. Awalnya Narkoba dan jenis lainnya diperkenalkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Salah satunya Napza yang merupakan singkatan dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif,” tambahnya.

Aiptu Dharso mengimbau agar para pelajar tidak mudah terprovokasi oleh pihak lain, selain itu dalam berkendara agar selalu memperhatikan akan kelengkapan surat-surat dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

Dalam penyuluhan tersebut, hadir pula Aiptu Mannan, Bripka Nuraksan, Bripka Molle yang turut memasuki kelas dan memberikan penyuluhan kepada siswa. (*)


BACA JUGA