
#Pilwali Makassar
Resmi Usung Appi, NH: Dia Kader Golkar
Senin, 04 Desember 2017 | 20:20 Wita
-
Editor: Baharuddin
-
Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com
Makassar, GoSulsel.com – Partai Golkar resmi merkomendasikan COE PSM, Munafri Arifuddin untuk bertarung di Pilwali Makassar 2018 mendatang. Penyerahaan rekomendasi DPP Golkar itu diserahkan loleh Ketua Harian DPP Golkar, Nurdin Halid ke Appi di Hotel Arya Duta, Senin (4/12/2017).
Hanya memang rekomendasi itu masih calon tunggal. Sebagai bakal calon yang diusung Appi diwajibkan merekomendasikan 3 calon Wakil Wali Kota yang akan dia gandeng selanjutnya akan plenokan di DPP Golkar sebelum diputuskan. Hal ini dikatakan oleh NH saat memberikan sambutan di hadapan ratusan kader Golkar se-Kota Makassar.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPD I Golkar Sulsel ini menegaskan, pasca rekomendasi diserahkan ke Appi, tidak ada lagi kader Golkar yang dibenarkan untuk melakukan manuver dengan kandidat lain. Dia menjelaskan, dalam politik itu ada dua instrumen penting, yakni pilihan dan keberpihakan.
“Maka ketika pilihan partai sudah jatuh, maka tidak ada pilihan lain, seluruh instrumen, seluruh jajaran harus berpihak kepada keputusan partai,” kata NH.
Alasan mengusung Appi, karena dia adalah kader Golkar. Hanya memang bukan bagian dari pengurus, sehingga selama ini tidak terlihat aktif. Ia mengatakan bahwa Appi adalah keluarga besar Partai Golkar.
Selain itu, dengan bertarungnya Appi di Pilwali Makassar akan semakin hebat lagi. Bakal calon Gubernur Sulsel ini sesumbar mengatakan bahwa hampir semua partai politik mengalamatkan usungannya ke menantu Aksa Machmud itu. Yang sudah pasti saat ini, yakni Golkar, Hanura, NasDem dan PBB.(*)