Varian baru Pajero Sport Exceed 4x2 AT

Pajero Sport Exceed 4×2 AT Dirancang Melibas Segala Medan

Kamis, 08 Februari 2018 | 15:04 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com — PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melalui dealernya PT. Bosowa Berlian Motor (BBM) akan meluncurkan varian baru Mitsubishi Pajero Sport (9/2/2018) di Kota Makassar.Sport Utility Vehicle (SUV) medium generasi kedua dari Mitsubishi ini akan menghadirkan Varian Pajero Sport Exceed 4×2 AT.

Kehadiran Pajero Sport Exceed AT akan melengkapi varian yang telah ada sebelumnya. Varian tersebut, Pajero Sport Dakar 4×4 AT, Dakar 4×2 AT, Exceed 4×2 MT dan GLX 4×4 MT. Kehadiran Varian ini diharapkan semakin mengukuhkan Pajero Sport sebagai pemain utama kelas SUV.

pt-vale-indonesia

Mobil generasi kedua dari Pajero tetap mengusung konsep dynamic shield dengan berbagai penyempurnaan diantaranya: Leather Seat, desain Velg 18” terbaru dan Sporty Rear Spoiler.

Head Dept. Marketing BBM, Ahmad Bahar mengatakan, Pajero Sport Exceed 4×2 AT yang akan diluncurkan mengalami perubahan signifikan dari sebelumnya. Mitsubishi memberikan pilihan transmisi automatic di varian Exceed serta upgrade material jok yang menjadikan varian ini semakin berkelas.

“Atmosfernya berbeda ketika masuk, naik kelas dan Pajero Sport Exceed ini bernuansa premium,” ujar pria yang akrab disapa Abe ini kepada wartawan, Kamis (08/02).

Abe menuturkan kelebihan-kelebihan prinsipil yang dimiliki Pajero Sport Exceed 4×2 AT ini, diantaranya yaitu soal performa. All New Pajero Sport mengusung mesin Turbocharged diesel terbaru dengan kode 4N15 berteknologi MIVEC dan bertenaga kuda 181 PS pada 3.500rpm (Dakar). Kekuatan mesin disalurkan melalui transmisi 8 percepatan, pertama di kelasnya.

Dapur pacu all new Pajero Sport jauh melampau kekuatan kompetitor terdekatnya. Transmisi All New Pajero Sport didukung dengan Off Road Mode yang memudahkan pengendara dalam melibas segala medan. Dengan penggunaan transmisi 8 percepatan membuat konsumsi bahan bakar lebih efisien dengan kepuasan berkendara layaknya mengendarai kendaraan premium.

“Fitur Super Select 4WD II memberikan kestabilan dan performa berkendara yang dapat dipilih untuk berbagai medan,” terang Abe.

Desain All New Pajero Sport mengadopsi desain Dynamic Shield, yang merupakan identitas baru kendaraan penumpang Mitsubishi yang menunjukkan kesan stylish dan futuristik. Sisi belakang dilengkapi LED Rear Combination Lamp dengan desain unik yang lebih berkarakter.

Selanjutnya, hal yang terpenting dari sebuah SUV adalah kemanan berkendara. Mitsubishi All New Pajero Sport dilengkapi dengan system pengereman cakram Ventilated Disc dengan Double Piston (Dakar) baik di roda depan maupun belakang. Hal inilah yang menjadi pembeda antara kendaraan SUV high dan kendaraan jenis lainnya sperti MPV atau citycar.

Di sisi kenyamanan, interior All New Pajero Sport menawarkan tingkat kenyamanan premium. Desain baru dengan High Console & T-Shapes membawa kesan lebih mewah dan sporty. Sunroof sebagai salah satu fitur premium di varian Dakar menjadi pembeda utama yang tidak dimiliki kompetitor terdekat.

“Audio Steering Switch serta Multi Around View Monitor Control yang dapat memudahkan pengendara dalam memarkir kendaraan karena dapat melihat segala sisi kendaraan,” tutup Abe.(*)


BACA JUGA