TAGANA Makassar Asesment Lokasi Kebakaran Barukang II

Rabu, 21 Februari 2018 | 23:15 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Dinas Sosial Kota Makassar melalui Taruna Siaga Bencana (TAGANA) melakukan asesment terkait kebakaran yang menimpa warga jalan Barukang II, Kecamatan Ujungtanah, Rabu (21/02/2018)

Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Dr H Mukhtar Tahir yang berada dilokasi menuturkan, lewat TAGANA kita lakukan asesment pendataan terkait kebekaran ini.

“Kita asesment dulu, kebetulan saya sendiri berada di lokasi, selanjutnya kita akan kordinasikan lagi kepada SKPD terkait, misalnya dari BPBD,” kata Mukhtar Tahir.

Ia menambahkan, wujud kepedulian pemerintah kota makassar kita terjunkan tim rescue dari tagana sebagai upaya bagaimana para korban ini bisa di evakuasi dulu dari rumahnya.

“Tim rescue dulu bergerak, selanjutnya dari SOP masing-masing skpd terkait yang akan menangani hal ini,” pungkasnya.