PSM Gagal Raih Poin Penuh di Palembang

Minggu, 29 April 2018 | 01:35 Wita - Editor: Irwan Idris - Fotografer: Erik Didu - Go Cakrawala

PALEMBANG, Gosulsel.com — PSM Makassar gagal mendulang tiga poin kalan ditahan imbang tuan rumah Sriwijaya FC tanpa gol pada laga pekan ke-6 Gojek Liga 1 2018 bersama Traveloka di Stadion Jakabaring, Palembang, Sabtu, (28/4/2018).

Hasil seri tersebut membuat PSM hanya mampu bercokol di posisi keempat dengan mengumpulkan 10 poin dari 6 pertandingan. Meski demikian, pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts mengaku cukup puas dengan hasil seri yang dicapainya.

pt-vale-indonesia

“Pemain sudah tampil sesuai instruksi dan strategi yang saya inginkan. Saya pikir hasil imbang sudah bagus buat kami,” ujar Robert pada jumpa media seusai pertandingan.

Lanjut Robert, pertandingan tadi para pemainnya tampil berbeda dengan pertandingan sebelumnya, anak asuhnya lebih banyak melakukan pressing ketat bertahan dan melakukan serangan balik cepat.

“Strategi tersebut sangat efektif meredam kekuatan serangan tim tuan rumah yang sangat bagus kalau bermain di kandangnya, ada beberapa peluang emas yang kami ciptakan hanya saja kami kurang beruntung,” ujar Robert.

Sementara itu pelatih Sriwjaya FC, Rahmad Darmawan mengatakan, “Permainan tim Makassar di luar ekspektasi kami, mereka langsung pressing ketat sejak awal pertandingan, itu sangat mengganggu irama permainan kami”, ujarnya RD – akronim namanya, di hadapan awak media setelah pertandingan.(*)


BACA JUGA