Layak Dicontoh, Begini Bentuk Perhatian Priska Adnan ke Lansia di Gowa

Selasa, 26 Juni 2018 | 01:20 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Afrilian Cahaya Putri - GoSulsel.com

Gowa, Gosulsel.com — Peringati Hari Lanjut Usia Nasional tingkat Kabupaten Gowa, Ketua Tim Penggerak PKK Gowa, Priska Paramita Adnan mengunjungi warga lansia di Kelurahan  Bontomanai, Kecamatan Bontomarannu, Senin (25/6/2018).

Dalam kunjungan ini, Priska secara simbolis juga menyerahkan sejumlah bantuan sembako ke 68 warga lansia.

pt-vale-indonesia

 

Menurut Priska, warga lansia merupakan fokus kepedulian tersendiri bagi PKK Gowa. “Kami terus menggiatkan peduli lansia karena kepedulian dan kasih sayang buat mereka menjadi hal yang paling mereka butuhkan di usia lanjutnya,” jelas Priska.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gowa, Syamsuddin Bidol di lokasi yang sama berharap besar, melalui peringatan Hari Lansia yang jatuh pada 17 Mei lalu ini mampu lebih meningkatkan kesejahteraan terutama pada pada warga yang berusia lanjut. 

“Kami di Gowa sudah melakukan pembinaan kepada keluarga lansia dan berusaha meningkatkan kesejahteraan masyarakat terkhusus untuk usia lanjut dengan memberikan 1000 bantuan sembako. Untuk kegiatan tadi kami memberikan secara simbolis kepada 68 lansia,” harap Syamsuddin. 

Dalam kunjungan ini juga Dinas Sosial Gowa merangkaikan kegiatan dengan Bedah Rumah seorang warga lansia yakni Daeng Rungkalang (68) yang juga merupakan warga Kecamatan Bontomarannu.(*)


BACA JUGA