Danny Pomanto

Walikota Danny Akan Tambah Basement untuk PKL Pasar Sentral

Selasa, 26 Juni 2018 | 13:22 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

MAKASSAR,GOSULSEL.COM – Menanggapi persoalan pedagang kaki lima (PKL) Pasar Sentral mengenai penolakan relokasi, Walikota Makassar Ramdhan Pomanto sudah jauh-jauh hari menyepakati dengan para pedagang perihal pembangunan basement.

Danny, sapaan akrabnya, mengatakan area blok B (eks ruko kebakaran) yang akan ditempati PKL sementara ini akan dibangunkan ruko. Ruko tersebut nantinya akan ditambahkan basement dan satu lantai lagi diatas.

pt-vale-indonesia

“Di blok B ini akan dibangun ruko. Tadinya kan ruko disini cuma tiga lantai, saya akan tambah satu lantai di basement kemudian tambah satu lantai di atas supaya kompensasi yang punya ruko. Dibawah itu saya akan tampung kaki lima,” ujar Danny.

Dijelaskannya, basement di Blok B yang nantinya akan ditempati oleh PKL akan disambungkan ke basement yang ada di bangunan New Makassar Mall.

“Sama ji juga ruko, tapi saya tambah basement. Saya usahakan tembus dengan basement sebelah,” terangnya.

Meskipun masih ada kendala di kepemilikan lahan blok B, namun Danny mengaku akan menyelesaikan administrasi dalam waktu seminggu ini.

“Administrasi minggu ini sy selesaikan di pemerintah kota. Ini kan status hukum masih ada dilema. Yang punya ruko bilang dia punya, developer bilang dia punya. Tapi ada audit BPKP, itu paling tinggi, itu hukum namanya, adalah pemerintah kota punya. Jelas sekali, itu tidak bisa dilanggar,” pungkasnya.(*)


BACA JUGA