#

Peserta Asal Swiss Ini Dapat Pengalaman Mencengangkan Saat Ikuti Trail Adventure

Sabtu, 14 Juli 2018 | 23:39 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Ryan Saputra - Gosulsel.com

Gowa, Gosulsel.com — Peserta Trail Adventure membludak salah seorang peserta trail asal Swiss elus dada saat melewati jalur alternatif yang dimana di akibatkan ambruknya Jembatan Batu Lapisi Dalam.

Dari pantauan Gosulsel.com saat menyeberangi sungai, cruiser asal Swiss ini melaju dengan kecepatan tinggi, saat ingin menaiki tanjakan yang licin motor yang digunakannya terhempas ke tanah.

pt-vale-indonesia

Para peserta Trail Adventure lainnya langsung berbondong-bondong menolong cruiser asal Swiss.

Salah seorang panitia Trail Adventure langsung menunggangi kendaraan yang digunakan cruiser asal Swiss ini melewati track yang cukup menguras tenaga.

Mantan kepala desa Kanreapia Hasan yang turut membantu dirinya langsung menolong cruiser asal Swiss tersebut.

Saat diwawancara oleh Gosulsel.com dirinya langsung mengelus dada sambil mengambil nafas panjang. Ditanya namanya dan pendapat mengenai event ini hanya mengatakan ‘Good Good’.(*)


BACA JUGA