Ketua DPRD Maros Chaidir Syam Motivasi Paskibra di Butta Salewangan

Selasa, 31 Juli 2018 | 18:03 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

Maros,Gosulsel.com – Ketua DPRD Maros, Chaidir Syam Berkunjung ke Posko Pemusatan Latihan Calon Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra), di Lapangan Pallantikan, Kecamatan Turikale, Selasa (31/7/2018).

Dalam kunjungannya ini, Chaidir yang juga merupakan sekretaris PAN Maros itu, memberikan motivasi kepada seluruh paskibra agar tetap semangat dalam mengikuti proses latihan. 

pt-vale-indonesia

“Hari ini kita memberikan motivasi kepada adek adek kita di paskibra yang akan tampil pada Puncak Hut Kemerdekaan RI Ke 73 tahun nantinya, semakin hari waktu semakin dekat, agar kiranya adik-adik ini dalam berlatih bersungguh-sungguh dengan giat dan mendengar apa petunjuk dari pelatih, Mari kita buktikan sebagai pemuda Maros yang berbakat dan berkompetensi” Jelasnya.

Sementara itu selain memberikan motivasi kepada seluruh peserta Calon paskibra 2018, Chadir Syam juga melepas 2 siswa Asal Maros yang terpilih untuk bertugas Pengibaran bendera di tingkat provinsi.

Diharapkan agar seluruh Calon peserta Paskibra 2018 Maros ini dapat memberikan pembuktian sebagai pemuda Maros yang berbakat dan berkompetensi.

“Kita ingin agar adik adik kita ini dapat memberikan pembuktian, sebab mereka dilatih Oleh para Pelatih Profesional dan Handal, selain itu mereka harus bangga Bisa menjadi bagian dari Paskibraka karena tidak Semuanya Bisa Berpeluang untuk dipercayakan sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka”. tambah Chaidir.

Diketahui pada tahun 2018 ini sebanyak 70 Calon Paskibraka Tingkat Kabupaten yang terpilih dari seluruh sekolah se-Kabupaten Maros.(*)