Nyaris Telan Kambing, Ular Piton Enam Meter Ini Keburu Digebuk Warga

Senin, 27 Agustus 2018 | 21:13 Wita - Editor: Irwan Idris - Kontributor: Eki Dalle - Gosulsel.com

Palopo, Gosulsel.com – Warga di Kelurahan Sampoddo, Kecamatan Wara Selatan, Kota Palopo, Senin (27/08/2018) siang, digegerkan munculnya ular piton di sekitar pemukiman.

Ular ini tertangkap saat mencoba memangsa kambing milik Busran, warga Sampoddo.

pt-vale-indonesia

“Busran mendengar suara ribut disamping rumahnya. Ketika diperiksa, dia melihat kambingnya dililit ular piton,” kata Kapolsek Wara Selatan, Ipda Gunardi Munda, Senin (27/8/2018).

Spontan, Busran berteriak. Suaranya pun menarik perhatian tetangga. “Belum sempat menelan kambing yang dililitnya. Ular itu dipukuli oleh warga hingga mati,” tambah Gunardi.

Kapolsek Warsel ini menduga ular tersebut turun dari bukit. Maklum, pemukiman di daerah Sampoddo memang dekat dengan bukit.

“Ini memang musim kemarau, mungkin ular itu haus jadi turun gunung,” kata Gunardi lagi.

Masih di bagian Selatan Kota Palopo, warga juga pernah mendapati ular jenis yang sama berada di tengah jalan. Saat itu, polisi bersama warga berhasil menangkap ular tersebut. Hingga saat ini warga membawanya ke pinggir sungai untuk dikuliti.(*)