#Pilpres 2019
Dianggap Bagian Jokowi, NA Sebagai Gubernur Diminta Netral di Pilpres 2019
Makassar, Gosulsel.com– Prof Nurdin Abdullah resmi menjabat sebagai Gubernur Sulsel periode 2018-2023. Ini merupakan jabatan kedua di pemerintahan setelah sebelumnya sebagai bupati Bantaeng dua periode.
Posisinya sudah harus netral dan merangkul seluruh golongan untuk membangun Sulsel kedepan. Termasuk mengawal pelaksanaan pemilu serentak 2019 baik pemilihan legislatif maupun presiden.
Pengamat pemerintahan dan politik Unhas, Aswar Hasan meminta embel-embel partai pendukung dan relawan sudah harus dilepaskan dari Prof Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman.
“Termasuk untuk menjadi tim sukses pemenangan di Pilpres, sesuai aturan KPU kan Gubernur tak boleh jadi tim sukses,” kata Aswar saat dikonfirmasi soal posisi Prof NA.
Dirinya meminta Prof NA harus memimpin netralitas ASN dalam menghadapi tahun politik. Termasuk menjaga dan memproteksi ASN untuk tak berpolitik praktis.
“Persepsi publik dia adalah bagian rekomendasi Jokowi, ini harus dinetralisir Gubernur adalah milik seluruh rakyat. Dan harus jadi contoh dalam netralitas,” tegasnya.
Seperti diketahui, Prof Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman maju di Pilgub Sulsel diusung oleh tiga partai politik yaitu PDIP, PAN dan PKS.(*)