#

Rayakan 1 Muharram 1440 H, BKPRMI-Pemkab Selayar Gelar Pawai Keliling

Selasa, 11 September 2018 | 15:32 Wita - Editor: Irwan AR - Kontributor: Asmaun - Gosulsel.com

Selayar, GoSulsel.Com – Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 Hijriah/2018 Masehi, Dewan Pimpinan Daerah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) kerjasama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar menggelar lomba pawai dan drumb band keliling Kota Benteng Selayar, Selasa (11/9/2018).

Semarak pawai yang dilepas Wakil Bupati Kepulauan Selayar H. Zainuddin, ini melibatkan 55 kelompok barisan serta drumb band dengan total peserta 1.705 yang berasal dari berbagai tingkatan sekolah mulai TK, TPA, SD, SMP dan SLTA.

pt-vale-indonesia

Sebelum pawai dilepas di Panggung Kehormatan depan Rujab Bupati Jalan Jenderal Sudirman Benteng, peserta berkumpul di Lapangan Pemuda Benteng membentuk kelompok barisan sesuai utusan dari sekolah masing-masing.

“Seraya bermunajat kepada Allah Subehanahuwataala, maka hari ini bertepatan 1 Muharram 1440 Hijriyah, atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar, saya melepas lomba pawai dan drumb band, dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim,” ucap Wakil Bupati saat melepas peserta pawai.

Para peserta pawai berkeliling kota Benteng dengan menggunakan pakaian bernuansa Islami. Sepanjang rute, arak-arakan peserta pawai menarik perhatian warga.

Masih rangkaian peringatan tahun baru Islam, BKPRMI bersama pemda juha menggelar ceramah Islam di Mesjid Agung Al-Umaraini Benteng, Selasa malam 11 September dengan penceramah Ustadz Suwandi Sudirman. (*)