Relawan Gelar Program Healing Untuk Anak-anak Korban Gempa Sulteng

Selasa, 09 Oktober 2018 | 09:36 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Ryan Saputra - Gosulsel.com

Gowa, GoSulsel.com –Taman Baca Masyarakat Lontara Mangkasara’, yang merupakan bagian dari Aliansi Relawan Tumanurung menjalankan program Healing atau penyembuhan dan pengobatan untuk anak-anak korban gempa dan tsunami yang mengungsi di kabupaten Gowa. 

Program healing ini digelar oleh para relawan di Taman Sultan Hasanuddin, Gowa, yang diikuti beberapa orang anak korban gempa.

pt-vale-indonesia

Nuramaliya, salah satu anggota TBM Aksara Lontara Mangkasara’ menjelaskan bahwa program healing ini merupakan Bagian dari rencana relawan Tumanurung untuk membantu serta mengurangi beban trauma yang dialami anak-anak pasca gempa dan tsunami yang terjadi di Palu beberapa waktu yang lalu.

“Jadi program healing ini berfungsi untuk merilis tekanan tekanan psikologi yang disalurkan melalui cara bermain agar anak-anak tidak merasa sedang diterapi penyembuhan masa traumanya,” jelasnya. 

Menurutnya, program yang dijalankan ini berdasarkan paltform relawan sebagai penggerak literasi dengan mengajak korban bermain, sekaligus edukasi membaca, dan bercerita. 

“Selain terapi penyembuhan masa trauma, anak juga bisa belajar, sekaligus beradaptasi dengan lingkungan baru,” ujarnya. 

Nuramaliya pun bersyukur, sebab secara perlahan anak-anak korban gempa ini sudah mulai berbaur dan mau diajak bermain. 

“Alhamdulillah dek Eza (salah satu korban bencana gempa tsunami) yg awalnya sulit diajak berkomunikasi sekarang sudah mulai berbaur dan mau diajak bermain,” tutupnya.(*)