Kepala Seksi Pengembangan Ekonomi Kreatif (Ekraf) Disbudpar Maros Maros, Andi Yuliana, Kamis (8/11/2018)/Muhammad Yusuf/Gosulsel.com

Pengusaha UKM Maros, Yuk Ikuti Pekan Ekonomi Kreatif 2018

Kamis, 08 November 2018 | 15:52 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

MAROS, GOSULSEL.COM – Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disbudpar) Kabupaten Maros akan menggelar Pekan Ekonomi Kreatif (Pekraf) Maros 2018.

Kegiatan ini digelar bekerjasama dengan Asosiasi Usaha Kecil Menengah (UKM) Mutiara Timur Cabang Maros.

pt-vale-indonesia

Kepala Seksi Pengembangan Ekonomi Kreatif (Ekraf) Disbudpar Maros Maros, Andi Yuliana mengemukakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk perhatian Pemkab Maros terhadap pengembangan UKM dan produk ekonomi kreatif yang ada di Kabupaten Maros.

“Ajang ini menjadi salah satu wadah memfasilitasi UKM-UKM dalam memperkenalkan dan memasarkan produknya,” tuturnya.

Andi Yuliana yakin bahwa di Maros banyak produk kreatif yang dihasilkan, namun belum terekspos dengan baik. “Produk-produk UKM dan ekonomi kreatif tersebut memiliki keunggulan khas yang mampu bersaing dengan daerah lain,” ujarnya, Kamis (8/11/2018).

Dalam ajang ini akan ditampilkan pameran produk-produk unggulan UKM Maros, meliputi kuliner, kerajinan tangan, hingga produk pertanian dan perikanan. Selain itu, akan ada talkshow ekonomi kreatif tentang musik dan fotografi, kontes vlog untuk remaja dan lomba mewarnai gambar untuk anak-anak.

Sementara itu, Ketua Asosiasi UKM Mutiara Timur Cabang Maros, Sastra Darmakusuma menyampaikan, Pekraf Maros 2018 diharapkan menjadi titik tolak kebangkitan ekonomi masyarakat melalui geliat UKM, yang mengangkat produk lokal dengan kreasi dan inovasi baru yang mampu bersaing di pasar nasional.

“Asosiasi UKM Mutiara Timur cabang Maros punya tugas dan tanggung jawab untuk mengawal proses ini agar bisa berjalan baik dan sesuai dengan apa yang diharapkan,” katanya.

Karena itu, dia menyampaikan apresiasi kepada Bidang Ekraf Disbudpar Maros yang memberikan wadah bagi UKM untuk memperkenalkan produk-produk unggulannya.

Pihaknya mengajak warga Maros dan sekitarnya untuk datang meramaikan Pekraf Maros 2018 yang juga diisi kegiatan hiburan melalui pertunjukan musik dan beragam kegiatan seru lainnya.

Pekraf Maros rencananya dilaksanakan pada 16-18 November 2018 di Gedung Pusat Pemasaran Produk Unggulan Kabupaten Maros atau disebut juga Gedung Pusat Oleh-oleh Maros.(*)


BACA JUGA