Dapat Tambahan Daya, PLN: Tidak Ada Lagi Pemadaman Listrik

Sabtu, 17 November 2018 | 23:12 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Setelah sempat terjadi pemadaman listrik hampir di seluruh wilayah Sulawesi Bagian Selatan (Sulbagsel), Kamis (15/11/2018) lalu, kini sistem kelistrikan wilayah Sulbagsel mulai normal.

Hal tersebut disampaikan oleh General Manager PLN UIW Sulselrabar, Bambang Yusuf, melalui rilisnya. Menurutnya, saat ini sistem kelistrikan wilayah Sulbagsel sudah normal 100 persen setelah ada penambahan dari PLTU Jeneponto Pembangkit listrik milik Bosowa Energi.

pt-vale-indonesia

“Dini hari (17/11/2018) pukul 00.44 WITA sistem kelistrikan Sulawesi Bagian Selatan kembali normal 100%. Setelah sebelumnya (16/11/2018) pukul 19.19 WITA daya mampu sistem kelistrikan Sulbagsel mecampai 756,7 MW, kini pukul 07,45 daya mampu telah mencapai 979 MW,” General Manager PLN UIW Sulselrabar, Bambang Yusuf.

Supervisor Humas PLN Sulselbar Eko Wahyu Prasongko, mengatakan bahwa dengan adanya penambahan daya yang dibeli dari pembangkit milik Bosowa Energi tersebut tidak akan adalagi pemadaman.

“Itu pembangkit terakhir yang masuk ke sistem tadi malam, itu Pembangkit milik Bosowa Energi yang dibeli oleh PLN dan Insya Allah tidak adalagi pemadaman listrik,” tandanya, Sabtu (17/11/2018).

Sementara itu General Manager PLN Unit Induk Pembangkitan dan Penyaluran Sulawesi, Purnomo Iskak menyampaikan penyebab padam tersebut ada tiga yaitu adanya Gangguan akibat cuaca buruk di Transmisi Line Makale – Palopo, Gangguan di Transmisi line 275 kV Poso – Latuppa dikarenakan malfunction dan Pembangkit lepas di Punagaya karena terjadi sehingga pembangkit lainnya seperti PLTA Poso dan PLTA Bakaru terjadi Under Frequency.(*)


BACA JUGA