
HUT ke-62 PIA, Koopsau II Minta Isteri Prajurit Tingkatkan Semangat Kepedulian
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Persatuan Isteri Prajurit TNI Angkatan Udara atau PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II Makassar melaksanakan Syukuran HUT Ke-62 PIA Ardhya Garini di Gedung Serbaguna Suryadi Surya Dharma Koopsau II, Jumat (30/11/2018).
Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah pengurus PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II Makassar dan sejumlah pejabat lingkup Koopsau II salah satunya Panglima Komando Operasi TNI Angkatan Udara (Pangkoopsau) II Marsda TNI Henri Alfiandi selaku Pembina PIA Ardhya Garini.

Selaku Pembina PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II, Marsda TNI Henri Alfiandi berharap seluruh anggota PIA Ardhya Garini, semoga momen ini menambah semangat kebersamaan PIA Ardhya Garini, untuk lebih berperan dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga besar angkatan udara dan kepedulian sosial terhadap masyarakat.
Orang nomor satu di Koopsau II Makassar tersebut juga mengatakan peran PIA Ardhya Garini sangat penting khususnya dalam memberikan dukungan moril, pemahaman yang mendalam akan tugas-tugas suami selaku prajurit TNI AU. Selain itu, peran yang diemban oleh anggota PIA Ardhya Garini, juga sebagai ibu rumah tangga, yang mendidik putra putrinya dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab.
“Peran ganda PIA Ardhya Garini yang dapat diwujudkan secara serasi dan seimbang merupakan sumbangan yang tidak ternilai dalam membantu suami untuk menjalankan tugas pengabdiannya kepada bangsa dan negara. Oleh karena itu PIA Ardhya Garini hendaknya mampu mengaplikasikan sifat patriotisme serta keteladanan dalam lingkup organisasi maupun masyarakat,” katanya saat memberikan sambutan.
Sementara itu, Ketua PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II Ny. Henri Alfiandi yang membacakan sambutan Ketua Umum PIA Ardhya Garini Ny. Ayu Yuyu Sutisna mengatakan bahwa organisasi Istri TNI AU, PIA Ardhya Garini diharapkan memiliki kepedulian sosial yang tinggi karena merupakan hal yang sangat dibutuhkan di era seperti sekarang ini.
“Kepedulian sosial itu akan semakin terasa seiring dengan masih banyaknya orang-orang yang mengalami kesulitan dan hidupnya masih jauh dari sejahtera,” katanya.
Lebih lanjut Ketua Umum PIA Ardhya Garini mengatakan bahwa dalam pengelolaan Organisasi seperti PIA Ardhya Garini, dibutuhkan rasa kebersamaan, keterbukaan dan rasa kepedulian menjadi sesuatu yang sangat penting. “Karena ini akan melahirkan jalinan interaksi sosial yang harmonis diantara para pengurus dan antar anggota organisasi,” tandasnya.(*)