Calon wakil presiden nomor urut 2, Sandiaga Salahuddin Uno bersilaturahmi dengan sejumlah ummat kristiani Makassar di kediaman Ketua DPC Gerindra Kota Makassar, Erick Horas, Selasa (25/12/2018)/Muhammad Fardi/Gosulsel.com
#

Silaturahmi di Kediaman Erick Horas, Sandiaga Ucapkan Selamat Natal

Selasa, 25 Desember 2018 | 22:51 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Calon wakil presiden nomor urut 2, Sandiaga Salahuddin Uno bersilaturahmi dengan sejumlah ummat kristiani Makassar di kediaman Ketua DPC Gerindra Kota Makassar, Erick Horas, Selasa (25/12/2018).

Pasangan Prabowo Subianto itu disambut hangat oleh Erick dan sejumlah ummat kristiani yang sedang merayakan hari Natal.

pt-vale-indonesia

“Dari Makassar, saya bersama sahabat saya Erick Horas mengucapkan selamat memperingati hari Natal kepada seluruh ummat kristiani yang ada di Indonesia dan di seluruh belahan dunia,” kata Sandiaga didampingi Erick Horas.

Di berharap, agar perayaan tahun ini membawa suka cita, kedamaian, kebahagiaan dan kesejahteraan.

“Semoga peringatan Natal tahun ini membawa suka cita, kedamaian, kebahagiaan dan kesejahteraan untuk kita semua” ujarnya.

Sementara itu, Erick mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga dan rombongan yang menyempatkan waktu menyambangi kediamannya.

“Saya terima kasih pak Sandi sudah datang ke rumah kami. Tentunya kami juga ingin mengucapkan happy christmas and happy new year,” kata Wakil Ketua DPRD Kota Makassar ini.

Dia mengatakan, tentu malam ini akan menjadi berkat buat mereka ummat kristiani.

“Dan tentu harapan kami, nanti di bawah kepemimpinan Pak Prabowo dan Pak Sandi, Indonesia bisa adil dan makmur, lebih sejahtera dan jauh lebih sukses lagi,” demikian Erick.(*)