Pemkab Gowa berhasil mendapatakan penghargaan dari Gubernur Selatan Selatan (Sulsel), Kamis (27/12/2018)

Di Hari Ibu Ke-90, Pemkab Gowa Dapat Penghargaan dari Gubernur Sulsel

Kamis, 27 Desember 2018 | 13:19 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Perayaan Hari Ibu ke-90 tahun 2018 menjadi momen berharga bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa. Pasalnya, Pemkab Gowa berhasil mendapatakan penghargaan dari Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (27/12/2018).

Perghargaan tersebut diberikan kepada Kabupaten Gowa sebagai kabupaten yang memiliki komitmen dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak yang diserahkan langsung oleh Prof Nurdin Abdullah kepada Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Malaganni Karaeng Kio di Kantor Gubernur Sulsel.

pt-vale-indonesia

Sementara itu, dalam sambutannya, Nurdin Abdullah mengatakan peran perempuan menjadi bagian yang tak dapat dipisahkan dalam perjuangan bangsa ini untuk meraih kemerdekaan.

“Melalui momentum hari ibu diharapkan kinerja seluruh organisasi kewanitaan dapat memberikan kontribusi besar terhadap pembangunan sumber daya manusia, salah satunya di bidang pendidikan,” kata Nurdin Abdullah.

Selain itu, mantan Bupati Bantaeng dua periode tersebut juga mengatakan pendidikan adalah benteng utama dalam keluarga. Dengan pendidikan, anak-anak yang berkualitas akan memotong rantai kemiskinan dalam keluarganya.

“Saya berharap seluruh OPD yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan maupun kota, mari sama-sama membangun sinergi agar model pendidikan berkualitas. Tugas kita sekarang membangun sebuah pendidikan untuk memberikan pencerahan baik pada masyarakat dan keluarga,” tambahnya.(*)


BACA JUGA