Musnahkan Ratusan Botol Miras, Adnan Bilang Ini untuk Gowa yang Aman
GOWA, GOSULSEL.COM–Ratusan botol miras berbagai jenis di musnahkan oleh Bupati Gowa, Adnan Purictha Ichsan bersama Kapolres Gowa, AKBP Shinto Silitonga.
Tak hanya ribuan botol miras di musnahkan, Bupati dan Kapolres juga memusnahkan secara simbolis ratusan petasan dan knalpot racing di halaman Mako Polres Gowa, Kamis (27/12/18)
Pemusnahan ini dirangkaikan dengan kegiatan Release Akhir Tahun Kinerja Polres Gowa Tahun 2018. Kegiatan ini dihadiri Kasdim Gowa, Kajari Gowa, beserta seluruh pejabat utama Polres Gowa.
Shinto Silitonga mengatakan, tujuan pemusnahan ini adalah sebagai salah satu respresntasi komitmen untuk tetap menjaga keamanan dan menghindari adanya peredaran minuman keras dan hal-hal yang mengganggu ketertiban menjelang malam pergantian tahun baru.
“Jadi hari ini ada sekitar 400 botol miras dan seratus liter Ballo. Sementara knalpot racing ada sekitar 125 dan petasan dua drum,” katanya.
Sementara itu terkait kegiatan release akhir tahun Polres Gowa sepanjang tahun 2018, Shinto mengatakan bahwa mayoritas kasus masih diliputi oleh kejahatan jalanan sebanyak 25 persen.
“Untuk tahun 2019 mendatang penegakan hukum kita selain penegakan hukum secara tegas, kita juga bekerjasama dengan Pemkab Gowa untuk melakukan hal-hal yang bersifat preventif dan edukatif kepada masyarakat ,” katanya lagi.
Ditempat yang sama, Bupati Gowa Adnan Purictha Ichsan menghimbau kepada masyarakat Gowa untuk tidak merayakan tahun baru secara berlebihan.
“Lebih baik kita merayakan tahun baru dengan sesuatu yang bernilai ibadah. Agar kabupaten Gowa kedepannya bisa semakin aman, sejahtera dan makmur,” ungkapnya.
Bupati Termuda sekawasan Indonesia Timur ini juga mengatakan akan tetap berkoordinasi dengan Polres Gowa agar keamanan dan ketertiban bisa tetap terjaga.
Adnan juga tak lupa memberikan apresiasi terhadap sejumlah prestasi yang telah di torehkan Kapolres Gowa. Utamanya dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Berkat kerjasama kita dengan pak Kapolres, Alhamdulillah suasana kamtibmas kita bisa terjaga,” tutupnya. (*)