KPU Makassar Bertemu Polres Pelabuhan

KPU Makassar Minta Bantuan Polres Pelabuhan, untuk Kirim Logistik ke Pulau

Minggu, 06 Januari 2019 | 10:43 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Makassar meminta bantuan ke Polres Pelabuhan Makassar. untuk mengawal logistik pemilu ke Pulau-pulau

Ketua KPU Kota Makassar, Faridl Wajdi mengaku sudah berkunjung langsung ke Mapolres Pelabuhan, Jumat kemarin. Hasilnya Polres Pelabuhan siap membantu KPU.

pt-vale-indonesia

“Alhamdulillah polres Pelabuhan selalu mendukung kami, terutama pengawalan logistik ke pulau-pulau,” ucap Farild, Minggu (6/1/2019).

Belakangan ini KPU memang fokus membangun sinergitas dengan sejumlah lembaga strategis. Sebelumnya Faridl dan beberapa komisioner lainnya melakukan kunjungan ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Makassar.

Kunjungan ke Dinas Dukcapil sekaligus untuk memperbaharui informasi data hasil perekaman serentak yang dilakukan beberapa hari lalu.

“Kami meminta informasi data hasil perekaman serentak kemarin,” ujarnya.

Sementara komisioner lainnya, Gunawan Mashar mengatakan bahwa kunjungan ke sejumlah lembaga itu adalah upaya untuk mendukung kelancaran Pemilu 2019.

Dia mengaku sudah melakukan kunjungan ke beberapa lembaga, diantaranya Dinas Dukcapil, Polrestabes Makassar, Polres Pelabuhan, dan bersilaturahmi dengan para komisioner dan staf sekretariat Bawaslu Makassar.

Kedepan, pihaknya mengangendakan kunjungan sekaligus bersilaturahmi dengan Kejari Makassar, PN Makassar, Kodim, dan Rutan Makassar.

“Kami juga mengagendakan bertemu Walikota Makassar tanggal 10 nanti, dan bersilaturahmi ke kantor-kantor media,” kata Gunawan.(*)