Ketua Perindo Sulsel Sanusi Ramadhan
#

Ketua Perindo Sulsel Sebut Prabowo-Sandi Emosional dan Tidak Terkontrol saat Debat

Jumat, 18 Januari 2019 | 19:10 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto – Sandiaga Salahuddin Uno dinilai emosional dan tidak terkontrol pada debat perdana Capres-Cawapres di Hotel Bidakarta, Jakarta, Kamis kemarin (17/1/2019).

Penilaian itu disampaikan oleh Ketua DPW Perindo Sulsel, Sanusi Ramadhan melalui pesan Whatsapp kepada Gosulsel.com, Jumat (18/1/2019).

pt-vale-indonesia

Dia mengatakan, Capres 01, Joko Widodo tampil dengan tenang, sementara Cawapres KH. Ma’ruf Amin memberikan jawaban sesuai porsi sebagai wakil.

“Debat semalam sesungguhnya memberikan gambaran jelas soal karakter, bagaimana Capres 01 tampil dengan tenang dengan jawaban-jawaban yang telah dilakukan sebagai petahana, dan Cawapres pak Kyai yang memberi jawaban sesuai porsi sebagai wakil,” kata Sanusi Ramadhan.

“Di sisi lain Capres 02 kelihatan emosional, bahkan tidak terkontrol jawaban-jawaban beliau, sebagai contoh soal luas wilayah Jawa Tengah dan Malaysia yang sesungguhnya salah,” kata dia.

Tidak hanya itu saja, dia menilai bahwa Prabowo beberapa kali blunder pada statemen-statemenya. Khusunya saat Jokowi mempertanyakan mantan koruptor atau mantan Napi korupsi yang diusung sebagai Caleg di Gerindra.

“Termasuk soal Caleg eks koruptor, nampak inkonsisten terhadap pemberantasan korupsi yang didengungkan, bahkan blunder mengatakan seakan-akan korupsi kecil tidak masalah yang penting tidak triliunan,” tandasnya.(*)


BACA JUGA