Wapres Jusuf Kalla didampingi Bupati Gowa mengunjungi dan melihat langsung kondisi Bili-bili pasca bencana banjir, Minggu (27/1)

Berkunjung Ke Gowa, Wapres JK Bahas Penanganan Banjir

Minggu, 27 Januari 2019 | 14:22 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM – Wakil Presiden (Wapres) RI, Muh Jusuf Kalla (JK) melakukan kunjungan ke Kabupaten Gowa, Minggu (27/1/2019). Wapres JK yang tiba sekitar pukul 11:51 WITA tersebut disambut langsung oleh Bupati Gowa, Adnan Purictha Ichsan YL.

Besama Menteri Sosial RI dan Gubernur Sulawesi Selatan, Wapres JK meninjau langsung Bendungan Bili-Bili didampingi Bupati Adnan.

pt-vale-indonesia

“Tadi pak JK melihat langsung kondisi dan situasi Bili Bili kemudian mendapatkan laporan terkait dengan apa yang terjadi di Bili Bili,” kata Adnan usai mendampaingi JK.

Lanjut Adnan, kejadian banjir dan longsor yang terjadi pada hari Selasa tanggal 22 lalu itu karena curah hujan yang sangat tinggi. Sementara itu dari hasil penemuannya dengan Wapres JK, Adnan menyebutkan bahwa akan dilakukan penanganan banjir jangka pendek dan jangka panjang.

“Sehingga tadi ada jangka pendek yang akan kita ambil yang pertama adalah memang Sudah sangat mendesak untuk dibangun bendungan jenelata untuk mereduksi banjir yang ada di Kabupaten Gowa maupun yang ada di Makassar,”

“Dan jangka panjangnya adalah kita akan memperbaiki kembali hutan-hutannya dan lahan lahan konservasi akan dikembalikan dan kita akan berkoordinasi dengan seluruh pihak yang terkait untuk bisa tegas di dalam mengambil sebuah sikap terhadap masyarakat yang melakukan pengalihan fungsi lahan dari lahan konservasi ke lahan perkebunan,” sambungnya.(*)


BACA JUGA