Calon anggota legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ariady
#

Tak Hanya Koruptor, PKS Sarankan KPU Umumkan Semua Bentuk Pidana Caleg

Jumat, 01 Februari 2019 | 22:46 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — DPW PKS Sulsel mendukung langkah KPU RI mengumumkan secara terbuka caleg eks narapidana korupsi. Tidak hanya korupsi, bahkan PKS meminta agar semua bentuk pidana diumumkan terbuka.

Wakil Ketua PKS Sulsel, Ariady Arsal menyarankan agar KPU tidak hanya mengumumkan eks terpidana korupsi, tapi semua bentuk pidana harus diketahui oleh masyarakat.

pt-vale-indonesia

“Saya mendukung langkah KPU ini, bahkan harusnya bukan hanya eks terpidana korupsi saja, bahkan terpidana yang lain pun perlu disampaikan,” kata legislator DPRD Sulsel ini, Jumat (1/2/2019). 

Ini merupakan bentuk informasi keterbukaan kepada publik yang memang sudah seharusnya dilakukan oleh penyelenggara pemerintahan, termasuk KPU,” imbuh Ariady.

Informasi itu, kata dia juga bermanfaat bagi masyarakat untuk memastikan suaranya benar-benar diberikan kepada wakil rakyat yang mereka inginkan.

“Adapun pilihan rakyat, adalah haknya rakyat untuk menentukan, apakah akan tetap memilih wakil rakyat yang eks terpidana atau tidak,” tandasnya.(*)


BACA JUGA