Kantor Bapenda Makassar

Penuhi Ketepatan Waktu, Bapenda Makassar Rutin Sosialisasi di Lapangan

Selasa, 12 Februari 2019 | 22:07 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Dila Bahar - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Agar Wajib Pajak (WP) memenuhi ketepatan waktu dalam membayar pajak, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar rutin melakukan sosialisasi. 

Kabid Pengolahan Data dan Informasi, Andi Iwan Djemma mengatakan sosialisasi dilakukan sebagai strategi Bapenda Makassar untuk memberikan pemahaman kepada WP terkait regulasi dan kebijakan pajak.

pt-vale-indonesia

“Tentu kita terus melakukan sosialisasi dalam berbagai bentuk. Ada dalam bentuk formal yang rutin kita lakukan di hotel untuk meningkatkan kesadaran pajak bagi wajib pajak,” jelas Andi Iwan, Selasa (12/2/2019).

Selain itu, sosialisasi juga dilakukan melalui media massa seperti radio, televisi, media online maupun cetak.

“Sosialisasi juga setiap hari dilakukan oleh teman-teman di lapangan saat bertugas untuk mendatangi masyarakat wajib pajak. Itu juga salah satu bentuk sosialisasi yang kita lakukan,” jelasnya.

Ia menjelaskan, terdapat dua sistem pembayaran pajak yang harus diketahui oleh wajib pajak. Pertama, sistem self assesment dan sistem official.

“Sistem self assesment itu setiap wajib pajak bisa menentukan sendiri nilai pajaknya. Kalau sistem official, itu ditetapkan nilai pajaknya,” terangnya.

Ia berharap dengan gencarnya sosialisasi yang dilakukan, kepatuhan wajib pajak bisa meningkat.

“Kita terus mengingatkan kepada wajib pajak. Kita terus mejemput bola tidak menunggu mereka datang sendiri,” tukasnya.(*)


BACA JUGA