Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, saat menggelar acara buka puasa bersama di pelataran rumah jabatannya, Tinggimae Sungguminsa, Kamis (30/5/2019)

Bupati Gowa Ajak Masyarakat Manfaatkan Detik-Detik Terakhir Ramadan untuk Salat Qiamullail

Jumat, 31 Mei 2019 | 13:26 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan detik-detik terakhir Bulan Ramadan tahun ini untuk salat qiamullail.

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Adnan saat menggelar acara buka puasa bersama di pelataran rumah jabatannya, Tinggimae Sungguminsa, Kamis (30/5/2019).

“Saya harap seluruh masyarakat dan pejabat lingkup Pemkab Gowa bisa hadir melaksanakan salat qiamullail,” ujar Adnan.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gowa, Syamsuddin Bidol mengatakan bahwa untuk salat qiamullail dapat dilaksanakan di Masjid Agung Syekh Yusuf Gowa.

“Sebagaimana Ramadan tahun lalu, dalam fase terakhir Bulan Suci Ramadan maka di Bulan Ramadan tahun 2019 ini akan dilakukan pelayanan bagi jamaah i’tikaf di Masjid Agung Syekh Yusuf Kabupaten Gowa,” jelasnya.

Ditambahkannya lagi bahwa jamaah salat qiyamullail di masjid kebanggaan masyarakat Kabupaten Gowa tersebut sejak malam ke-21 lalu sudah mulai ramai.(*)