
#Maros
Masika ICMI Maros Bakal Diskusi Masjid Ramah Anak
MAROS, GOSULSEL.COM — Pengurus organisasi daerah Majelis Sinergi Kalam (Masika) Ikatan Cendikiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Maros bakan menggelar rapat persiapan pengukuhan dan pelantikan pengurus, pada akhir pekan ini.
Pelantikan pengurus tersebut dirangkaikan dengan Rapat Kerja Wilayah (Rakorwil) pengurus organisasi wilayah Masika ICMI Sulawesi Selatan. Juga akan diisi dengan dialog intelektual dengan mengangkat tema aktual.

Ketua Masika ICMI Maros, Herwan mengatakan, pelantikan pengurus akan dilaksanakan 22 Juni 2019 di Taman Wisata Bantimurung Maros.
“Untuk dialog intelektual akan mengangkat tema ‘Sinergi dalam Kelembagaan Masjid Ramah Anak’. Diskusi tersebut akan menghadirkan pembicara intelektual muda ICMI,” ujarnya, Kamis (20/6/2019).
Dia menambahkan, pembicara tersebut, yakni Ketua Masika ICMI Sulsel, drg Ardiyansyah S Pawinru, Ketua BKPRMI Sulsel, Hasid Hasan Palogai, Ketua DPRD Maros, H.A.S Chaidir Syam dan akademisi Muh Ashry Sallatu.
Dia mengatakan bahwa Masika ICMI sebagai wadah cendekiawan muda bermaksud mempertegas jati diri, komitmen, serta kiprahnya agar kian nyata di tengah-tengah masyarakat bangsa dan negara.
“Masika ICMI bermaksud mengembangkan dan merumuskan pemikiran dan konsepsi, strategis, sekaligus mengupayakan pemecahan alternatif, strategis yang mengandalkan pada kearifan-kearifan lokal, serta dengan bingkai progresivitas kaum muda Indonesia,” jelasnya.
Diharapkan kehadiran Masika ICMI di Maros akan memberi kontribusi pemikiran dalam pembangunan Kabupaten Maros.(*)