FOTO: Ribuan mitra Gojek hadiri festival Merah Putih HUT RI ke 74 di Lapangan Haanuddin, Makassar/Minggu, 18 Agustus 2019/Erick Didu/GOSULSEL.COM

Festival Merah Putih HUT RI, Ribuan Mitra Gojek Banjiri Lapangan Hasanuddin

Senin, 19 Agustus 2019 | 06:48 Wita - Editor: Muhammad Fardi - Fotografer: Erik Didu - Go Cakrawala

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-74 Republik Indonesia menjadi momentum bagi Gojek untuk mengukuhkan identitasnya sebagai perusahaan karya anak bangsa asli Indonesia.

Dalam momen peringatan kemerdekaan tahun ini, Gojek bersama ribuan mitranya menyelenggarakan Festival Merah Putih Mitra Gojek secara serempak di 220 Kota dan Kabupaten se-Indonesia.

pt-vale-indonesia

Nadiem Makarim, Founder dan Global CEO Gojek mengatakan, sebagai perusahaan karya anak bangsa, kemerdekaan punya makna tersendiri bagi Gojek. Semangat kemerdekaan untuk terus maju membuat Indonesia bangga tidak hanya diadopsi oleh sedikit orang, tetapi juga jutaan mitra yang selalu berusaha memberikan pelayanan prima.

“Oleh karenanya, Gojek hari ini turut berpartisipasi dalam memperingati Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia dengan mengadakan Festival Merah Putih Mitra Gojek,” kata Nadiem.

Taburi Bintang & Hiburan di Festival Merah Putih Makassar Khusus di Makassar, perayaan Hari kemerdekaan tahun ini dirayakan dengan cara spesial melibatkan ribuan mitra Gojek Makassar beserta keluarga dan masyarakat pengguna aplikasi Gojek. Pada Festival bertajuk Merah Putih, para mitra memperingati hari kemerdekaan dengan upacara dan mengenakan atribut baru yang memiliki merah putih tersemat di dada.

Rangkaian acara didahului dengan konvoi yang dilakukan oleh ribuan Mitra Gojek Makassar dimulai dari Monumen Mandala hingga Lapangan Hasanuddin lokasi diadakannya Festival merah Putih.

“Festival Merah Putih Mitra merupakan bentuk perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia, karena sebagai perusahaan karya anak bangsa beserta dengan jutaan mitra, kemerdekaan memiliki makna tersendiri yaitu semangat kemerdekaan untuk maju dan membuat Indonesia bangga di kancah internasional,” tambah Nadiem.

Meriahkan Festival Merah Putih di Makassar, Gojek hadirkan artis ibukota Andien, Teza Sumendra, Saykoji dan juga artis lokal Ati Kodong, Kapal Udara, Rizky de Kaizer, Makassar Uye. Tidak hanya itu berbagai perlombaan tujuh belasan seperti panjat pinang, lomba balap karung dan games menarik lainnya.

Anandita Danaatmadja, VP Regional Gojek Indonesia Bagian Timur menuturkan, melalui kemitraan yang telah terjalin, Gojek dan mitra Gojek menjadi teladan sekaligus aset bangsa Indonesia dengan membantu jutaan masyarakat Indonesia menyelesaikan permasalahan sehari-hari.

“Gojek akan terus berinovasi untuk mendorong dan menginspirasimitra driver naik kelas. Harapan kami, semakin banyak mitra Gojek yang membawa dampak positif bagi keluarga danlingkungannya masing-masing,” ungkap Anandita.

Dia melanjutkan, jutaan mitra yang memberikan pelayanan terbaik dan memanfaatkan teknologi untuk hidup lebih baik merupakan elemen penting penggerak perkembangan ekonomi digital.

“Keberanian mitra-mitra kami untuk memanfaatkan teknologi patut diacungi jempol. Dari yang tidak bisa menggunakan smartphone sekarang bisa melayani jutaan pengguna Gojek, dari yang tidak punya rekening bank sekarang bisa punya perencanaan keuangan bahkanmencicil rumah lewat KPR. Mitra kami telah berevolusi menjadi SDM unggul yang siap bersaing dan membawa Indonesia menjadi pemain utama ekonomi digital di Asia Tenggara,” jelasya.

Menyelami 7 Lautan dan Mendaki 4 Gunung, Mitra Gojek kobarkan semangat merah putih Festival Merah Putih Mitra ini juga merupakan acara puncak dari Kirab Nasional Merajut Nusantara sebagai bagian dari peringatan ulang tahun ke-74 Republik Indonesia.

Kegiatan yang melibatkan ribuan mitra driver dari Sabang hingga Merauke telah diselenggarakan sejak awal Agustus lalu dengan atribut baru untuk menandai dimulainya babak baru sejarah Gojek.(*)


BACA JUGA