Gubernur Sulsel HM Nurdin Abdullah dan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Litbangda) Pemprov Sulsel Irman Yasin Limpo

None Maju di Pilwalkot, NA Minta Mundur Secepatnya

Selasa, 17 September 2019 | 11:37 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Gubernur Sulsel HM Nurdin Abdullah meminta ASN yang ingin maju di Pilkada untuk secepatnya mengundurkan diri. Seperti diketahui saat ini beberapa pejabat Pemprov berniat maju di Pilkada serentak 2020.

Salah satunya, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Litbangda) Pemprov Sulsel Irman Yasin Limpo yang telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon di PDIP Makassar.

Nurdin mengatakan siapapun PNS yang ingin maju pada Pilkada 2020 harus mengundurkan diri lebih cepat. “Harus mundur lebih cepat dong. Lebih bagus mundur,” kata Nurdin. 

Mantan Bupati Bantaeng dua periode itu mengatakan, pengunduran diri bisa lebih cepat dilakukan agar fokus menatap Pilkada. Selain itu, tidak terbebani beban kerja dengan statusnya yang masih kepala badan. 

Kendati demikian, kata Nurdin, ia akan mendukung apabila ada pejabat di Pemprov Sulsel yang ingin maju di Pilkada 2020. 

“Kita sangat dukung, apalagi kalau None (Irman) itu kan sangat potensial, bagus untuk Makassar. Lebih bagus mundur kalau sudah mendaftar,” sebutnya. 

Keseriusan None maju di Pilwali memang dibuktikan dengan mengutus sejumlah relawan mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPC PDIP Makassar, pekan lalu. Ia bahkan baru mengembalikan formulir pada Sabtu (14/9) lalu sebelum penutupan. 

Ia mengatakan sempat ragu untuk mengembalikan formulir tersebut. Namun, berkat dorongan dari semua pihak, mantan kepala Dinas Pendidikan Sulsel itu yang langsung mengembalikan formulir. 

“Saya lama berpikir apakah ada ruang di PDIP bagi kami, dan kami yakin dan percaya bahwa PDIP sebagai partai demokrasi tentunya akan menghasilkan keputusan demokratis juga,” kata None, baru-baru ini. 

Ia juga komitmen untuk mewakafkan diri pada PDIP. “Saya akan mewakafkan diri untuk PDIP dan berkontribusi positif untuk kehidupan masyarakat khsusunya di Kota Makassar. Kita harus tumbuh bersama bersaing bersama dengan nilai- nilai positif,” tambahnya.(*)


BACA JUGA