Pertemuan antara Ketua DPC Hanura Maros Rusli Rasyid dan Sekretaris PAN Maros Chaidir Syam, di sekretariat PPP Maros Jalan Lanto Daeng Pasewang, Selasa (12/11/2019)

Kompak Bertemu di PPP, Koalisi Hanura dan PAN Menguat?

Selasa, 12 November 2019 | 20:55 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

MAROS, GOSULSEL.COM — Kompaknya pertemuan antara Ketua DPC Hanura Maros Rusli Rasyid dan Sekretaris PAN Maros Chaidir Syam, di Sekretariat PPP Maros Jalan Lanto Daeng Pasewang, Selasa (12/11/2019).

Pertemuan keduanya pun menguatkan isu koalisi antara Hanura dan PAN akan terjalin di Pilkada Maros 2020 akan datang. Belum lagi kedua tokoh politik itu merupakan calon Bupati saat ini.

pt-vale-indonesia

Kedatangan keduanya pun disambut langsung oleh Ketua DPC PPP, H Hasmin Badoa, Sekertaris, M. Hamka, serta Ketua Desk Pilkada, Syamsuddin Banggu bersama pengurus lainnya.

Ketua Bappilu Hanura Maros A Tanri Ajeng, tidak menampik hal tersebut. Menurutnya, segala kemungkinan bisa saja terjadi di politik, belum lagi ketua partainya itu datang bersamaan Chaidir Syam dalam mengembalikan formulir pendaftaran.

“Itu hal biasa saja, ketua Hanura itu orang baik, apalagi yang menjadi kandidat calon Bupati Maros semuanya merupakan sahabat beliau. Sehingga, semua kemungkinan bisa saja terjadi, bisa berpasangan dengan Maros Keren begitu juga dengan kandidat lainnya,” jelas Ata sapaan akrabnya.

Jelasnya lanjut Ata, di Pilkada nanti kandidat Hanura ia pastikan keluar menjadi pemenang,” Intinya kandidat dari Hanura akan jadi pemenang dipilkada Maros,” tambahnya.

Ketua DPC Hanura Maros Rusli Rasyid, menuturkan bahwa saat ini pihaknya terus melakukan komunikasi politik kesemua Balon Bupati tak terkecuali pemilik tag line “Maros Keren” Chaidir Syam.

“Tadi kami banyak ngobrol bertiga usai kembalikan formulir Balon Bupati di kantor PPP,” ujar Hacel karibnya disapa.

Ia juga mengakui bahwa saat ini dirinya lebih banyak melakukan komunikasi dengan Chaidir,”Iya semua calon kita komunikasi. Cuma lebih aktif komunikasinya sama Maros keren, kebetulan juga kita sekantor,” tambahnya.

Sementara itu, ketua PPP Maros Hasmin Badoa, menuturkan bahwa saat ini partainya lebih selektif memilih Balon Bupati yang akan diusung, karena PPP menargetkan berada di barisan pemenang nantinya, “Ini kita masih tahap awal, setelah ini akan ada proses lanjutan di DPW,” singkat Hasmin.(*)