#

Lepas Kontingen Saka Kalpataru dan Wanabakti, Ini Pesan Wabup Gowa

Kamis, 14 November 2019 | 19:28 Wita - Editor: Muhammad Fardi - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM – Wakil Bupati Gowa H Abd Rauf Malaganni Kr Kio melepas kontingen Satuan Karya (Saka) Kalparatu dan Saka Wanabakti Kwartir Cabang Kabupaten Gowa, di Baruga Tinggimae, Rumah Jabatan Bupati Gowa, Kamis (14/11/2019).
 
Kontingen Saka Kalparatu dan Saka Wanabakti Kwartir Cabang Kabupaten Gowa, mengikuti Perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti (Pertikawan) I tahun 2019.
 
Dalam sambutannya, H. Abd Rauf Malaganni Kr Kio berharap Kontingen Saka Kalparatu dan Saka Wanabakti Kwartir Cabang Kabupaten Gowa menjadi pioner dan teladan yang menerapkan prinsip hidup ramah lingkungan hingga kegenerasi berikutnya.
 
“Sikap dan mentalitas yang ada dalam diri pramuka dapat memberikan kontribusi yang besar dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup guna terwujudnya pembangunan yang berkualitas secara ekologis, sosial dan ekonomi,” ujarnya.
 
Lanjutnya, kegiatan Pertikawan adalah upaya untuk meningkatkan kemampuan, keterampilan dan kecakapan dalam menciptakan keselarasan gerak dan langkah dalam konteks lingkungan hidup dan kehutanan.
 
“Ini adalah wahana pengaplikasian keterampilan dan peningkatan kecakapan bagi anggota satuan karya pramuka Kalpataru dan Wanabakti yang tercermin pada pokok pokok tujuan yakni, meningkatnya pengetahuan dan pemahaman pramuka Penegak dan Pandega di bidang isu isu generasi milenial, berkembangnya sikap dan karakter positif, juga empati serta apresiasi terhadap masalah dan memberikan solusi dan jalan keluar terhadap isu isu generasi milenial,” jelasnya.
 
Kr Kio sapaan akarab wakil bupati Gowa juga berharap seluruh peserta mampu mengikuti seluruh rangkaian Pertikawan dengan baik.
 
Ia juga berpesan tiga hal kepada para peserta Pertikawan, pertama selalu bersemangat dalam mengikuti semua rangkaian Pertikawan, kedua, jaga kesehatan dan ketiga, berkawanlah sebanyak-banyaknya dengan peserta Pertikawan dari ranting dan cabang seluruh nusantara.
 
Sementara itu, Ketua Saka Kalpataru Kabupaten Gowa, Marzuki menyampaikan bahwa kegiatan tersebut akan berlangsung pada tanggal 18 November hingga 25 November 2019 mendatang yang akan berlangsung di Bumi perkemahan Graha Wisata, Cibubur Jakarta Timur.
 
“Penyelenggaraan Pertikawan Nasional I 2019 ini, terdiri dari dua kegiatan tahunan, yaitu perkemahan Bhakti Satuan Karya Pramuka Kalpataru yang ke-I dan perkemahan Bhakti Satuan Karya Pramuka Wanabakti yang ke-V yang sepenuhnya dikoordinir oleh kwartir Nasional Gerakan Pramuka dan Pimpinan Saguan Karya Kalpataru dan Wanabakti Tingkat Nasional,” ungkapnya.(*)