Mengenal Pemilik Masjid Megah Tengah Hutan di Gowa
GOWA, GOSULSEL.COM – Pemilik masjid yang berada di tengah hutan di Kabupaten Gowa adalah pengusaha kawakan yang bergerak dibidang eksportir kopi. Namanya H. Busli Saraka, pengusaha asal Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.
Puang, sapaan akrab H. Busli ternyata bukan penduduk Kampung Langkoa Desa Bontoloe Kecamatan Bontolempangang Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, dimana lokasi masjid megah itu berdiri kokoh.
Ia sangat jarang berkunjung ke Bontoloe, meskipun ada beberapa hektare kebut kopi miliknya disana. Puang mempercayakan kepada beberapa pekerjanya yang telah dibangunkan rumah di sekitar masjid.
“Puang jarang datang ke sini, kadang datang hari jumat kalau pekerjanya gajian,” kata Sekretaris Desa Bontoloe, Lahuddin La’lang, Minggu (23/11/2019).
Puang memiliki 3 hektare kebun kopi di Bontoloe. 1 hektare digunakan untuk bangunan masjid, rumah pribadi dan rumah beberapa buruh di kebun kopi miliknya.
“Lahan kopi di Bontoloe satu hektar yang dekat ada masjid. Kalau wilayah kebunnya semuanya itu ada sekitar 3 hektar barang kali,” ungkap Lahuddin.
Sudah delapan tahun lalu, sejak puang memulai membangun masjid yang hingga kini belum diberi nama itu. Dibangun bertahap, meski sekarang belum sepenuhnya rampung, tapi sangat jarang arsitektur bangunan masjid di daerah terpencil seperti yang dibangung Puang.
Dilengkapi sembilang kubah. Tiga kubah berukuran besar dan enam lainya berukuran kecil dengan menara yang menjulang tinggi. Bangunan ini lebih menarik jika dipandang dari jarak jauh.
“Kalau tidak salah, delapan tahun yang lalu mulai dibangun ini masjid,” demikian Lahuddin.(*)