Solid Gold Berjangka Makin Mudahkan Nasabah dengan Aplikasi Trade Pro
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — PT Solid Gold Berjangka semakin memudahkan nasabah dengan menghadirkan aplikasi Trade Pro yang lebih canggih. Aplikasi ini dapat diakses oleh nasabah maupun calon nasabah yang ingin memperoleh informasi real time dari produk PT Solid Gold Berjangka.
“Tidak hanya nasabah, calon nasabah juga bisa pakai demo accountnya,” ujar Branch Manager PT Solid Gold Berjangka Cabang Makassar, Kezia Pingkan D Massie, di Kantor PT Solid Gold Berjangka Jalan Sam Ratulangi, Kamis (30/1/2020).
Tak hanya itu, nasabah atau investor juga bisa melakukan transaksi pembelian atau penjualan saham melalui aplikasi ini. “Transaksinya sekarang melalui ini semua. Jadi nasabah tidak perlu lagi gunakan yang berbayar, sudah disiapkan semua gratis melalui Trade Pro,” lanjutnya.
Aplikasi Trade Pro ini telah ada sejak 2016, namun baru dikembangkan hingga lebih menarik seperti sekarang pada tahun 2019. Aplikasi ini bisa diunduh melalui aplikasi Play Store.
“Sebelumnya pakai etrade.sgberjangka.com, jadi Web-based.
Perusahaan lain tidak ada, mereka cuma pake aplikasi metatrader, itupun umum sekali. Kita bikin khusus, lebih spesifik.
Sebelumnya etrade, jadi web-based. Bedanya, tampilan etrade dengan aplikasi Trade Pro ini lebih bagus, berwarna pula. Trade Pro sudah lebih profesional,” jelasnya.
Melalui aplikasi tersebut, diharapkan nasabah maupun calon nasabah bisa lebih mengetahui produk yang dimiliki PT Solid Gold Berjangka.
“Lebih menjangkau dan lebih mempermudah orang untuk memahami produk dan mendorong pertumbuhan dari industri. Kualitasnya pelayanan dan industri juga lebih bagus,” pungkasnya.(*)