#

HUT Belopa ke 14, Ketua Golkar Harap Luwu Luwu Jadi Kota Maju

Jumat, 14 Februari 2020 | 01:12 Wita - Editor: Muhammad Fardi -

LUWU, GOSULSEL.COM – Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Luwu, Abdul Madjid Tahir memiliki catatan tersendiri pada puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Belopa ke 14 sebagai Ibu Kota Kabupaten Luwu. Puncak Perayaan HUT Belopa ke 14 dilaksanakan di halaman belakang Rumah Jabatan Bupati, Kamis (13/2/2020).

Politisi senior Golkar yang juga mantan anggota DPRDD Sulsel ini mengaku menaruh harapan besar untuk pengembangan Kota Belopa ke depan.

pt-vale-indonesia

Menurut Madjid, kota Belopa sebagai pusat pemerintahan dan pusat bisnis, harus memberikan harapan baru di usianya yang ke-14. Belopa lanjut Madjid, masih perlu penataan yang apik, asri dan ramah bagi siapa saja.

“Kita berharap Belopa ini menjadi salah satu kota iconik di Luwu Raya. Siapa saja yang datang ke Belopa harus punya kesan positif yang selalu diingat,” harap Madjid.

Belopa lanjutnya, harus bisa menjadi kota peradaban yang mencetak sumber daya unggul. Hal ini menurut Madjid, tidak sulit direalisasikan mengingat banyak putra putri Luwu yang memiliki kemampuan mumpuni.

Dengan melebarkan sayapnya sebagai kota yang beranjak remaja, Majid juga berharap kota Belopa harus tetap punya ciri khas, tidak meninggalkan nilai budaya dan kearifan lokalnya.

“Jadilah kota yang maju dan berkembang, dengan tidak meninggalkan kearifan lokal. Jadilah kota maju bersama masyarakatnya yang berkarakter. Partai Golkar akan berjuang bersama mewujudkan itu Insha Allah,” ungkapya.

Perayaan HUT Kota Belopa ke 14  diisi dengan sejumlah rangkaian acara seperti offroad, tenis meja, lomba tari poco-poco, mappacakke wanua, maddoja roja, dan pesta kuliner yang melibatkan seluruh OPD, kecamatan desa dan lurah.

Selain itu Jumat besok (14/2/2020) akan dilaksanakan tablig akbar yang akan diisi oleh ustaz kondang Das’ad Latief di rumah jabatan Bupati Luwu di Pammanu.(*)


BACA JUGA