Dewan Muliati Inisiasi Penyemprotan Disinfektan

Minggu, 22 Maret 2020 | 21:18 Wita - Editor: Muhammad Fardi -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Anggota DPRD Makassar dari Fraksi PPP, Muliati menginisiasi penyemprotan disinfektan di sekitar Jalan Baji Dakka Raya dan Baji Dakka 1, Kelurahan Karangayar, Kota Makassar.

Kegiatan ini dilakukan pada Sabtu malam (21/3/2020) dilanjutkan Minggu pagi dan siang (22/3/2020).

pt-vale-indonesia

Hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya pencegahan penyebaran Covid-19 atau virus corona.

Muliati mengatakan, bahwa ada salah satu warga yang pernah melayat di kediaman korban corona virus yang meninggal dunia di Jalan Rajawali 3, Makassar.

“Warga banyak yang panik, karena memang ada salah satu warga yang sudah melayat di Jalan Rajawali,” kata Muliati.

Dia melanjutkan bahwa sudah banyak kabar yang beredar bahwa yang bersangkutan mengalami gejala seperti corona virus.

Olehnya, sebagai bentuk langkah antisipasi pihaknya menginisiasi penyemprotan disinfektan. Muliati memesan kepada penyuplei untuk dilakukan penyemprotan berkala.

“Karena saya sudah menghubungi Dinas Kesehatan, tapi belum ada tindakan. Sehingga saya mengambil langkah untuk melakukan penyemprotan,” ungkapnya.(*)


BACA JUGA