#

Tak Sekadar Menghimbau, Pemkab Barru Berupaya Semua Warga Dapatkan Masker

Kamis, 09 April 2020 | 21:40 Wita - Editor: Muhammad Fardi -

BARRU, GOSULSEL.COM – Sikap yang patut diapresiasi ditunjukkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru dalam melindungi warganya dari penularan wabah Covid-19 atau lebih dikenal dengan istilah corona virus.

Tak sekadar menghimbau dan mewajibkan warga memakai masker, Pemkab Barru sedang berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan masker secara gratis ke semua warga, terutama mereka yang masih sering beraktivitas di luar, seperti para pedagang atau penjual sembako di pasar-pasar tradisional, dan pelayan di rumah makan.

Bupati Barru Suardi Saleh mengatakan, di tengah kelangkaan masker belakangan ini, pihaknya bersama pemerintahan desa tetap berusaha untuk melakukan pengadaan masker dengan skala besar yang akan dibagikan secara bertahap ke warga.

“Terkait kewajiban menggunakan masker, maka kita harap dengan penggunaan dana desa, itu bisa mencakup semua masyarakat di Kabupaten Barru,” kata Suardi Saleh saat memimpin rapat koordinasi dengan pimpinan Forkopimda Barru di ruang kerjanya, Kamis (09/04/2020).

Selain penganggarannya dari pemkab dan dana desa, pihaknya menaruh harapan, agar ketersediaan masker bisa juga diadakan sejumlah lembaga melalui bantuan swadaya atau donasi dari para donatur.

Demi menghindari ada warga yang doubel mendapatkan masker, maka dibutuhkan data yang tervalidasi baik di semua desa/kelurahan di Barru.

“Saya minta pembagian masker agar tidak tumpang tindih. Karena itu harus lakukan pendataan yang baik. Sebisa mungkin semua warga mendapatkannya,” imbau Suardi Saleh.

Sekadar diketahui, kewajiban menggunakan masker merupakan himbauan dari organisasi kesehatan dunia WHO demi mencegah penularan wabah yang peningkatannya terus bertambah di sejumlah negara, termasuk di Indonesia.

Sementara itu, Kapolres Barru AKBP Willy Abdillah, menyarankan, agar pembagian masker tidak ada yang doubel, sehingga perlu pendataan yang baik dari masing-masing aparat desa. Begitu pun terus memassifkan sosialisasi ke masyarakat.

Berdasarkan pantauan, di rapat koordinasi yang berlangsung kurang lebih dua jam, Bupati Barru Suardi Saleh dan para pimpinan Forkompida yang hadir, juga membahas berbagai perkembangan penanganan Corona.

Mulai refocusing anggaran, penyiapan tempat khusus bagi tenaga medis, pembuatan posko terpadu di perbatasan, penyediaan lahan kubur jika sewaktu-waktu ada korban meninggal akibat corona, hingga memastikan stok pangan harus terjamin selama masa pandemi.

Di samping itu, menguatkan sinergitas jajaran Pemkab dan TNI/Polri untuk bersama melakukan berbagai upaya penanganan dan antisipasi. Seperti terus turun melakukan pemantauan di setiap desa/kelurahan, terutama bagi pendatang atau warga yang baru tiba dari luar daerah Barru.(*)


BACA JUGA