PPDB Online Makassar

Server PPDB Error, Inspektorat Makassar Segera Panggil SKPD Terkait

Rabu, 08 Juli 2020 | 16:40 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Inspektorat Kota Makassar mulai mengusut penyebab peladen atau server Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang acap kali bermasalah atau error. Dimana server sulit diakses oleh orang tua calon siswa dan peserta.

Hal tersebut disampaikan Kepala Inspektorat Kota Makassar Zainal Ibrahim. Ia mengaku, bakal memanggil semua Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) yang terkait, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Pengelola Ujian Nasional Perbaikan (UNP) dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo). 

pt-vale-indonesia

“Saya baru dapat informasi tapi kami mau klarifikasi dalam satu dua hari ini, nanti ini mungkin kami sudah panggil semua SKPD-nya,” kata Zainal, Rabu (08/07/2020).

Zainal menegaskan, PPDB di Kota Makassar bermasalah pada bagian server. Menurutnya, pihak Diskominfo paling bertanggung jawab soal itu lantaran server tersebut berada dalam kendalinya.

“Dinas Kominfo ini ada permasalahan dan ini kita mau cari tau apa permasalahanya,” ungkapnya. 

Pemeriksaan tersebut, kata Zainal, berkaitan dengan alasan Diskominfo tidak menambah between server sehingga sering terjadi down. Untuk itu, orang tua calon siswa maupun peserta sulit mengakses sistem. 

“Itu masalahnya. Nanti sementara ini kita periksa juga,” kata dia.

Lebih jauh, Zainal menilai kapasitas server menjadi buruk. Imbasnya, server down atau tak bekerja maksimal. Sehingga, kata dia, Disdik tidak bisa mengeksekusi administrasi penerimaan siswa baru tersebut.

Untuk itu, pihaknya akan melakukan pemetaan klarifikasi dan melakukan percepatan mencari akar persoalannya. Sehingga permasalahan ini bisa selesai.

 

“Kita mau cari tahu dan perintah wali kota itu harus cepat ditangani dalam beberapa hari ini supaya tidak berlarut-larut,” pungkasnya. (*)


BACA JUGA