Pandemi Covid-19, SMK Negeri 5 Gowa Gelar MPLS Virtual
GOWA, GOSULSEL.COM — Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) kini tengah melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran baru 2020/2021.
Pandemi Covid-19, membuat pelaksanaan MPLS tahun ini berbeda dari biasanya. Tak lagi dilakukan dengan tatap langsung. Melainkan dalam jaringan (daring).
SMK Negeri 5 Gowa misalnya. MPLS di sekolah ini dilaksanakan dengan metode virtual. Meski digelar secara online, MPLS di sekolah ini tetap greget.
Dengan menggunakan piranti smartphone maupun laptop, ratusan murid baru SMK Negeri 5 Gowa terlihat penuh semangat menjalani MPLS via Zoom Meeting.
Bahkan di setiap sesi MPLS, mereka antusias bertanya terkait materi yang diberikan. Salah satu contoh terlihat pada saat pembahasan materi tentang bahaya narkotika dan kenakalan remaja pada hari kedua MPLS virtual, Rabu (15/7/2020).
Di sesi ini, siswa baru tampak aktif bertanya seputar dampak negatif narkotika kepada Iptu Rasyid dari Polres Gowa selaku narasumber. Dalam pemaparannya, Iptu Rasyid menyampaikan, efek bahaya dan sanksi hukum bagi pelaku yang menggunakan narkotika.
“Jangan coba-coba mengkonsumsi narkotika. Sebab itu sangat berbahaya. Selain merusak masa depan kalian, sanksi hukumnya juga berat. Penjara,” imbau Kapospol Pattallassang itu kepada siswa baru SMK Negeri 5 Gowa.
Rasyid juga meminta siswa SMK Negeri 5 Gowa untuk mempertebal iman. Agar terhindar dari pikiran dan tindakan negatif seperti kenakalan remaja. “Rajin beribadah. Dekatkan diri pada Allah SWT,” tukasnya.
Ada tiga narasumber yang dihadirkan di hari kedua MPLS. Sebelum Iptu Rasyid memberikan materi bahaya narkotika dan kenakalan remaja, terlebih dahulu siswa baru diberikan materi soal Covid-19 dan sampah plastik oleh Dr Vidya Resyikani A dari Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa. Terakhir materi mitigasi bencana dari Kasi Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam Dinas Sosial Provinsi Sulsel), Herman SE.
Kepsek SMK Negeri 5 Gowa, Muh Yusuf menyebutkan MPLS virtual diikuti oleh 250 siswa kelas X. Dan akan berlangsung selama tiga hari. Yakni Selasa-Kamis (14-16 Juli 2020). Dimulai pukul 08.00-12.00 Wita.
Untuk hari pertama Selasa, 14 Juli 2020 kemarin sekaligus pembukaan agenda materi diawali dengan sambutan, program dan kebijakan SMK Negeri 5 Gowa (Drs Muh Yusuf).
Kemudian dilanjutkan materi pengenalan dan struktur organisasi (Wakasek Kurikulum). Berikut materi tata krama dan tata tertib sekolah (Syahrianti Iskandar/Wakasek Humas).
Sementara agenda materi hari ketiga atau terakhir, Kamis, 16 Juli 2020 besok, yaitu pengenalan guru dan staf SMKN 5 Gowa, presentasi ketua program studi (profil dan program) dan kebijakan Dinas Pendidikan Sulsel.
Mantan Kepsek SMK Negeri 2 Gowa ini pun mengapresiasi sikap antusias siswa baru dalam mengikuti MPLS secara virtual itu.
“Saya acungi jempol semangat siswa baru mengikuti MPLS secara virtual ini. Antusiasme mereka dalam bertanya soal materi yang disampaikan, membuat suasana MPLS virtual ini bergairah,” ucap Yusuf.(*)