
Pasca Kebakaran Pannampu dan Senggol, Warga Diimbau Berhati-hati Saat Instalasi Listrik
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin mengimbau seluruh warga untuk tidak asal melakukan instalasi listrik di rumah. Sebab, instalasi yang tidak benar dapat memicu kebakaran.
Menilik kejadian kebakaran di Pasar Senggol dan Pannampu, instalasi listrik sesuai prosedur penting dilakukan. Olehnya, Rudy meminta hal itu perlu diperhatikan oleh warga.

“Nyambung-nyambung listrik ya tidak sekadar nyambung karena ada namanya ukuran-ukuran batas, di mana kalau melebihi daya aliran suatu kabel, itu kabelnya bisa panas dan akhirnya terbakar,” jelasnya saat ditemui, Selasa (25/08/2020).
Ia juga mengingatkan jika hubungan arus pendek kerap terjadi dan memicu kebakaran. Warga pun, imbau Rudy, tidak ceroboh dalam melakukan instalasi listrik. Sebab, imbasnya justru merugikan diri sendiri dan orang lain.
“Itulah harus dilakukan kehati-hatian. Hanya karena keteledoran kecil, bisa terjadi seperti ini. Kan kita tidak inginkan masyarakat kita sulit di tengah pandemi Covid-19,” lanjutnya.
Bukan hanya gegara instalasi listrik, ia mengingatkan warga juga mempertahankan masalah lain yang bisa jadi pemicu kebakaran. Seperti salah satunya ialah kebocoran gas saat memasak.
“Kita semua ingatkan masyarakat kita untuk selalu berhati-hati, khususnya terkait dengan masalah listrik, masalah gas, karena itulah penyebab pada sebagian besar kebakaran yang terjadi di Makassar” ujarnya. (*)