Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar ke-413 berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Makassar, Sabtu (14/11/2020)

HUT ke-413, Rudy Djamaluddin Paparkan Sejumlah Program Prioritas untuk Makassar

Sabtu, 14 November 2020 | 12:17 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar ke-413 berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Makassar, Sabtu (14/11/2020). Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin pun memaparkan sejumlah program prioritasnya.

Disampaikan Rudy, program prioritas telah dicanangkan di beberapa sektor yang ada. Ada beberapa program proyeksi dan yang juga sudah terealisasi.

Untuk di sektor pariwisata, Rudy mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) telah berupaya menghadirkan ikon baru Makassar. Salah satunya ialah Pedestarian Jalan Metro Tanjung Bunga yang kini dibangun.

“Kami telah susun, untuk bisa digerakkan ekonomi kita, antara lain, bagaimana kita dihadirkan ikon baru kota Makassar dengan daya tarik pariwisata yang besar,” kata Rudy dalam sambutannya. 

Sementara di sektor lainnya, ungkap Rudy, program prioritas juga telah terealisasi. Pengadaan Mobil Compactor telah disediakan untuk memaksimalkan pengelolaan sampah di Makassar. 

“Program prioritas lain yaitu penataan zona wisata Makassar, pembangunan pedestarian, kebersihan termasuk mobil compactor,” jelasnya. 

Kemudian di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Rudy menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan pembinaan untuk para pelaku usaha. Sehingga, mereka memiliki produk yang bernilai mahal dan memiliki daya saing yang tinggi.

“Tentu kita akan bina kita akan munculkan sebagai produk unggulan termasuk kerajinan tangan yang nyaris terpendam yaitu di Borong ada Kerajinan Perak dan di Satando ada kerajinan emas, ini adalah hasil kerajinan luar biasa yang menjadi suatu hasil karya yang bisa memiliki nilai,” tutupnya.

Ada juga program prioritas lainnya yang menjadi proyeksi untuk dilaksanakan kedepannya oleh Pemkot Makassar. Diantaranya, penataan ruang kelas di setiap SD dan SMP, pembangunan Pasar Modern, Gedung Parkir, dan penataan jalan.(*)